Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Surya Saputra & Istri Pusing Ditanya Anak soal Tuhan hingga Kelahiran Bayi

InsertLive | Insertlive
Senin, 05 Jun 2023 22:00 WIB
Foto: Insertlive
Jakarta, Insertlive -

Surya Saputra dan Cynthia Lamusu tengah menikmati momen pertumbuhan buah hati kembarnya, Atharva Bimasena Saputra dan Ataya Tatjana Aisyah Putri yang semakin besar.

Semakin tumbuh besar, kedua buah hati kembarnya itu mulai kritis dalam mempertanyakan banyak hal.

Baik Surya maupun Cynthia kerap membagikan momen tersebut melalui unggahan media sosial.


"Mereka, ya, lagi lucu-lucunya dan menggemaskan, mereka udah punya pendapat sendiri sekarang selalu mempertanyakan banyak hal, 'Kenapa? Kenapa? Kenapa? Kenapa?', memang wajar, ya, seusia mereka," cerita Cynthia Lamusu, dikutip dari detikcom.

Tak jarang Surya dan Cynthia sering pusing oleh pertanyaan-pertanyaan dari kedua buah hati kembarnya itu.

"Banyak pertanyaan banget, udah mulai kritis, kemarin aja nanya kayak orang dewasa, dia nanya soal Tuhan, nanya Tuhan ada di mana. Pertanyaan seperti itu udah muncul," imbuh Surya Saputra.

"Kemarin pernah ada pertanyaan, 'Where's baby comes from?', itu harus dijaga, ya, omongannya karena menyangkut reproduksi, genital, segala macam," sambungnya.

Walau dipusingkan dengan pertanyaan dari anak-anaknya, Surya dan Cynthia berusaha mencari jawaban secara logis yang bisa dipahami.

"Kita biasain cari jawaban ke anak-anak nggak seadanya aja atau malah berbohong, kita berusaha memberitahu yang benar, tapi dengan bahasa yang bisa dicerna untuk anak," kata Cynthia Lamusu.

"Kita sebisa mungkin memberi mereka jawaban, jangan sampai nanya ke orang yang salah," pungkas Surya Saputra.

(dis/and)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK