Reaksi Inge Anugrah Usai Anak Keceplosan Sebut Orang Ketiga

Kenzo Wibowo, putra Ari Wibowo dan Inge Anugrah, sempat menyinggung soal orang ketiga di pernikahan orang tuanya.
Bahasan soal orang ketiga ini diungkap Kenzo saat diwawancarai oleh wartawan bersama sang ayah. Saat itu, Kenzo mengaku memilih tinggal bersama Ari karena lebih bisa mengurusnya.
"Ya, kita memang mau ikut daddy. Karena ya, kita berdua memang lebih dekat sama daddy, dan di sini yang bisa lebih care itu daddy. Dan mami juga sudah mengaku ada orang ketiga," ungkap Kenzo.
Mengetahui sang anak menyinggung hal tersebut, Inge langsung menampik. Ia pun memilih menyerahkan pernyataan sang anak ke pengadilan untuk dibuktikan kebenarannya.
"Namanya gosip. Aku percaya sama waktu, semua akan menjawab. Kalau memang itu benar, biarin pengadilan yang membuktikan," kata Inge Anugrah dikutip dari detikcom.
Sebagai seorang ibu, Inge berpesan kepada anak-anaknya untuk fokus belajar dibandingkan mencari berita perceraiannya dengan Ari.
"Nggak usah fokus dicari, kalian fokus study aja. Fokus sama pelajaran di sekolah, nggak usah fokus nyari (berita) dan ini kan masalah orang dewasa," pintanya.
Inge juga berjanji jika anak-anaknya sudah dewasa, ia akan menceritakan fakta di balik perpisahannya ini.
Tak hanya Kenzo, hal yang sama juga disampaikan kepada Marco Wibowo. Inge mengatakan bahwa suatu saat nanti dirinya akan bercerita kepada anaknya.
"Aku bilang sama Kenzo sama Marco, 'Someday, when you grow up, older, kamu mau tahu, kamu masih mau tahu, aku akan cerita, tapi bukan sekarang'," sambung Inge.
Inge Anugrah dan Ari Wibowo sedang dalam proses cerai di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Dalam perceraiannya, Inge menuntut hak asuh anak.
(dia/and)- inge anugrah
-
ari wibowo
Ari Wibowo
Selengkapnya - kenzo wibowo

Mediasi Gagal, Inge Anugrah Siap Keluar dari Rumah Mewah Ari Wibowo
Senin, 29 May 2023 12:29 WIB
Ari Wibowo Kecewa Merasa Dikhianati Inge Anugrah selama 17 Tahun Nikah
Senin, 15 May 2023 18:30 WIB
Ari Wibowo Disebut Suami Pelit, Inge Anugrah: Dia Papa yang Tanggung Jawab
Senin, 08 May 2023 17:30 WIB
Daftar Pengeluaran Inge Tiap Bulan Terbongkar, Ari Wibowo Dijuluki Suami Terpelit
Jumat, 21 Apr 2023 15:00 WIBTERKAIT