Kevin Aprilio Berani Jamin Widy Bukan Orang Ketiga di Pernikahan Virgoun-Inara

Nama Widy Vierratale sempat terseret polemik rumah tangga Virgoun Last Child dan Inara Rusli.
Nama Widy disebut-sebut dalam sebuah pernyataan yang muncul saat Tenri Anisa memberikan klarifikasi.
Tenri menjelaskan bahwa sosok wanita yang diduga dirinya berduaan dengan Virgoun di dalam mobil yang beredar luas di jagat maya adalah Widy Vierratale.
Gegara pernyataan Tenri, Widy Vierratale dituding menjadi orang ketiga di rumah tangga Inara Rusli dan Virgoun.
![]() |
Sebagai sahabat, Kevin Aprilio ikut bersuara terkait kabar mengenai dugaan perselingkuhan Virgoun karena sudah menyangkut nama baik Widy.
Dalam peryataannya kepada Detikcom, Kevin Aprilio membenarkan bahwa wanita di belakang Virgoun dalam foto yang diunggah Inara Rusli adalah Widy.
"Iya, karena ramai saya mau nggak mau jadi ikutin pemberitaannya. Itu kan kalau nggak salah istrinya Virgoun Mbak Inara post story foto Virgoun belakangnya tuh foto cewek, itu memang Widy," ujar Kevin Aprilio di Kuningan, Jakarta Selatan.
Namun, Kevin Aprilio mencoba untuk meyakinkan publik dan menjamin bahwa sahabatnya bukan orang ketiga di rumah tangga Virgoun dan Inara Rusli.
"Tapi kan memang mereka berteman, kemarin saja Vierratale baru manggung bareng Last Child di Pare-Pare, gitaris Last Child kan cowoknya Widy, makanya iya satu circle, satu tongkrongan lah. Jadi bukan Widy sama Virgoun itu, bukan gitu. Saya jamin 1.000 persen lah," ungkapnya.
Sampai saat ini, Widy disebut Kevin tidak ambil pusing mengenai kabar dan tudingan ini.
"Dia tuh orangnya nggak mau pusing, dan cuek, ya alhamdulillah dia nggak sampai kepikiran karena memang nggak ada apa-apa juga, memang temen kok," pungkasnya.
(nap/nap)
Widy Vierra Blak-blakan Cerita Soal Hilang, Kevin Aprilio Terseret
Senin, 04 Jul 2022 08:35 WIB
Jadi Korban Pelecehan Seksual, Widy Vierratale Sesalkan Aksi Kevin Aprilio Ini
Jumat, 24 Jun 2022 08:20 WIB
Respons Widy Vierratale Usai Dihina sebagai Bibit Pelakor
Sabtu, 11 Dec 2021 12:40 WIB
Kevin Aprilio Akui Widy dan Vicy Adalah Istri-istrinya
Rabu, 03 Jun 2020 12:26 WIB
Tahun Baru Islam 1447 H dan 1 Suro Dirayakan dengan Meriah
Sabtu, 28 Jun 2025 19:00 WIB
Febby Carol, Kakak Virgoun Tak Ketemu Anak Setahun-Diduakan Suami
Senin, 12 May 2025 16:00 WIB
Penampilan Widi Vierratale Pakai Hijab Syari Saat Berangkat Umrah
Rabu, 12 Mar 2025 15:15 WIBTERKAIT