Namanya Terseret Isu Perselingkuhan, Widy Vierratale Akhirnya Muncul Berdua Virgoun

Nama Widy Vierratale sempat terseret polemik rumah tangga Virgoun Last Child dan Inara Rusli.
Nama Widy disebut-sebut dalam sebuah pernyataan yang muncul saat Tenri Anisa memberikan klarifikasi.
Tenri mengklarifikasi perihal dugaan foto dirinya berduaan dengan Virgoun di dalam mobil yang beredar luas di jagat maya.
Tenri lantas berujar bahwa wanita yang bersama Virgoun di mobil adalah Widy Vierratale.
"Di dalam mobil itu bukan saya, itu Widi Viera maaf saya sebutkan, itu sudah dikonfirmasi itu bukan saya. Saya juga tidak pernah kost sama laki-laki, saya tidak pernah ke Kalimantan," kata Tenri ditemui di kawasan Brawijaya, Jakarta Selatan, Selasa (2/5).
Baik Widy maupun Virgoun tak memberikan klarifikasi apapun perihal pernyataan Tenri tersebut.
Namun, di lain kesempatan, Widy justru terlihat muncul bersama Virgoun di atas panggung.
Momen tersebut dibagikan Widy melalui unggahan di media sosial pribadinya.
Widy mengaku secara mendadak menemani Virgoun bernyanyi di atas panggung.
Widy pun berujar mau menemani bernyanyi di atas panggung karena Virgoun yang sedang bersedih usai gugat cerai Inara.
"Mendadak lagi nemenin Gonzo di atas panggung. Kali ini karena dia yang sedang berlinang matanya," tulis Widy Vierratale di Instagram Stories yang dikutip pada Jumat (5/5).
![]() |
Sebelumnya, Virgoun perdana muncul di publik melalui unggahan terbaru di akun YouTube miliknya.
Vokalis Last Child itu mengakui kabar perselingkuhannya di belakang sang istri Inara Rusli.
"Saya memohon maaf yang sebesar-besarnya atas segala keriuhan yang terjadi. Masalah yang seharusnya menjadi internal keluarga saya akhirnya terbuka. Saya akui. Saya salah dan saya khilaf," kata Virgoun.
(ikh/ikh)- widy vierratale
- widy vierra
-
virgoun
- virgoun last child
- virgoun selingkuh
-
inara rusli
- ina idola rusli
- tenri ajeng anisa
-
tenri anisa
Tenri Anisa
Berita tentang Tenri Anisa yang dituding menjadi pelakor di pernikahan Virgoun dan Inara Rusli Selengkapnya - pelakor
- artis selingkuh
- perselingkuhan artis

Insiden Buka Baju di Panggung, Widy Vierratale Cuek Dipolisikan
Senin, 20 Mar 2023 14:10 WIB
Tangis Widy Vierratale Pecah Teringat Pernah Jadi Korban Pelecehan Seksual
Kamis, 23 Jun 2022 15:10 WIB
Selain Bernyanyi, Widy Vierratale Juga Mahir Menembak
Rabu, 11 Aug 2021 20:45 WIB
Widy Vierratale Dilecehkan Oknum Petinggi, Begini Kronologinya
Selasa, 25 May 2021 11:05 WIB
Tahun Baru Islam 1447 H dan 1 Suro Dirayakan dengan Meriah
Sabtu, 28 Jun 2025 19:00 WIB
Febby Carol, Kakak Virgoun Tak Ketemu Anak Setahun-Diduakan Suami
Senin, 12 May 2025 16:00 WIB
Dilabrak Orang karena Peran Pelakor, Davina Karamoy: Aku Kira Udah Nggak Kayak Gitu Lagi
Minggu, 27 Apr 2025 13:00 WIBTERKAIT