Resmi Gugat Cerai Inara Rusli, Virgoun Minta Ini soal Hal Asuh Anak

Virgoun telah resmi mendaftarkan gugatan ikrar talak terhadap Inara Rulsi ke Pengadilan Agama Jakarta Barat, Kamis (4/5).
Pengajuan ini didaftarkan oleh Wijayono Hadi Sukrisno yang ditunjuk Virgoun sebagai kuasa hukumnya.
"Sesuai dengan pembicaraan kemarin di PN Jakarta Selatan, kami sudah resmi mendaftarkan gugatan. Nomor register perkaranya 1377/Pdt.G/2023," ujar Wijayono Hadi Sukrisno saat ditemui usai mendaftar.
Selain permohonan ikrar talak kepada Inara Rusli, Virgoun mengajukan soal kesepakatan hak asuh anak.
"Cuma dua item saja sih, cerai dan kesepakatan tentang anak diurus bersama," terangnya.
Sayangnya, isi permohonan ikrar talak itu tidak bisa diungkap ke publik secara rinci karena menyangkut urusan pribadi Virgoun.
"Kami nggak bisa ngasih tahu ke khalayak, karena sidang cerai kan sifatnya tertutup," kata Wijayono Hadi Sukrisno.
![]() |
Menyoal waktu persidangan perdana, Wijaya Hadi Sukrisno belum bisa memastikan kapan akan digelar.
"Biasanya dalam tempo 10 sampai 12 hari kami akan sidang perdana. Tapi nanti dikabarkan lagilah sama pengadilan," ucap Wijayono Hadi Sukrisno.
Sementara itu, perceraian ini merupakan keputusan Virgoun usai sang istri membongkar soal perselingkuhan di laman Instagram.
(arm/fik)
Makin Akur, Virgoun Pamer Momen Lebaran bareng Inara Rusli
Selasa, 01 Apr 2025 17:00 WIB
Sosok Luna Alhamdy Putri, Wanita yang Diduga Pacar Baru Virgoun
Senin, 17 Mar 2025 03:00 WIB
Usai Buka Puasa Bareng Inara Rusli, Virgoun Pamer Kemesraan bersama Pacar Baru
Minggu, 16 Mar 2025 22:30 WIB
Foto Tanpa Hijab Disebar, Istri Virgoun Ancam Laporkan Pacar ART
Senin, 28 Feb 2022 10:00 WIBTERKAIT