Sosok Nadya, Adik Nathalie Holscher Ikuti Jejak Sang Kakak Pindah Agama
Sosok Nadya Adik Nathalie Holscher Ikuti Jejak Sang Kakak Pindah Agama (Foto: instagram.com/nadyaholscher)
Nadya Holscher adik dari Nathalie Holscher mengikuti jejak sang kakak untuk pindah agama.
Nadya yang sebelumnya seorang Nasrani kini resmi memeluk agama Islam seperti kakaknya.
Nathalie Holscher secara langsung mengumumkan kabar ini melalui unggahan di Instagram.
"Alhamdulillah ya Allah.. Hari ini adikku menjadi mualaf. Masya Allah Tabarakallah. Semoga kita bisa belajar sama-sama ya @nadyaholscher," tulis Nathalie Holscher.
Dalam unggahan tersebut, Nadya Holscher terlihat mengenakan gamis putih dan hijab berwana putih.
Nadya Holcher tampak dibimbing mengucapkan dua kalimat syahadat oleh seorang ustaz.
Nadya Holscher/ Foto: instagram.com/nathalieholscher |
Sosok Nadya Holscher
Sementara itu, Nadya Holscher merupakan salah satu dari ketiga adik Nathalie Holcher.
Setelah kedua orang tua mereka meninggal dunia, Nadya dan saudara lainnya, yakni Tasya Holscher, dan Jordy Holscher lantas menjadi tanggung jawab Nathalie Holscher.
Nadya Holscher bahkan ikut tinggal bersama sang kakak saat Nathalie menikah dengan Sule.
Nadya Holscher/ Foto: instagram.com/nadyaholscher |
Kini, Nadya Holscher tengah disibukkan dengan kegiatan kuliah di London School of Public Relation (LSPR).
Nadya Holscher juga merupakan sosok yang berbakat dalam hal menyanyi. Ia mengasah kemampuan menyanyinya di Y2K Studio.
Setelah makin percaya diri dengan kemampuannya, Nadya Holscher akhirnya memasuki industri musik Tanah Air sebagai penyanyi.
Ia debut pada 20 Agustus 2022 dengan merilis lagu bertajuk Lepaskanmu.
Video klip Lepaskanmu juga telah tayang di YouTube dan berhasil mengumpulkan lebih dari 300 ribu views.
(KHS/fik)
Reaksi Adik yang Baru Mualaf Saat Nathalie Holscher Lepas Hijab
Rabu, 12 Jul 2023 07:30 WIB
Adik Mualaf, Nathalie Holscher Siap Rayakan Lebaran Bersama
Rabu, 19 Apr 2023 16:30 WIB
IN FRAME
Susul Dua Kakak, 7 Potret Adik Bungsu Nathalie Hoslcher Masuk Islam
Selasa, 18 Apr 2023 14:25 WIB
Adik Jadi Mualaf, Nathalie Holscher: Alhamdulillah Ya Allah
Senin, 17 Apr 2023 08:30 WIB
Nathalie Holscher Operasi Bariatrik Usai Dihujat Mirip Kuda Nil, Ungkap Hasilnya
Senin, 20 Oct 2025 21:45 WIB
48:00
!NSERTLIVE I-TALK
Bongkar Isi Rumah,Nathalie Holscher Cerita Pilu Ingin Susul Mendiang Ibu
Senin, 05 Aug 2024 16:00 WIB
01:56
Nathalie Holscher Nge-Dj Pakai Baju Tertutup, Netizen: Itu Tangannya...
Kamis, 25 Jul 2024 20:00 WIBTERKAIT
Nadya Holscher/ Foto: instagram.com/nathalieholscher
Nadya Holscher/ Foto: instagram.com/nadyaholscher