Ramadan Jadi Ajang Aming Cari Banyak Pahala

Perubahan penampilan Aming belakangan menjadi sorotan publik.
Aming yang biasanya tampil bak perempuan, perlahan mengubah penampilannya sesuai kodratnya sebagai laki-laki.
Bersamaan dengan perubahan tersebut, Aming mengaku bahwa Ramadan tahun ini menjadi ajang bagi dirinya untuk berlomba-lomba beribadah.
"Alhamdullilah tanpa bermaksud ria, sementara orang bilang 'Ming komitmen Ming konsisten Ming kejar banyak pahala' saya sejujurnya nggak ada target tapi saya membiasakan diri semoga kebiasaan saya selama Ramadan kebawa setelahnya," kata Aming saat ditemui InsertLive, Selasa (11/4).
"Ya seperti salat lima waktu, jauh sebelum puasa waktu kecil saya puasa senin kemis ya. Kebiasaan itu yg akan saya lakukan lagi. Jadi tahun ini membiasakan diri untuk jadi jalan ke bulan-bulan berikutnya," sambungnya.
Disinggung soal tradisi momen lebaran, Aming menyebut bahwa dirinya akan menghabiskan waktu bersama keluarga.
"Ya pasti ada acara. Wacana sama keluarga itu ya pergi ke Bogor terus ke Bandung. Tapi kalau tradisi tuh nggak ada yang ribet yang penting maaf-maafan," imbuhnya.
"Lagian kan kalau Ramadan ini yang penting tuh puasanya, ibadahnya. Lebaran itu kan tergantung untuk merayakan kemenangan buat siapa buat yang memang ibadahnya pol-polan di mata Allah," pungkasnya.

Disangka Hijrah usai Ubah Penampilan Lebih Islami, Aming Akui Hanya Gimik
Sabtu, 09 Nov 2024 23:00 WIB
Begini Komentar Sahabat Usai Aming Pilih untuk Hijrah
Kamis, 06 Apr 2023 13:00 WIB
Ingat Usia, Aming Pilih Hijrah dan Fokus Ibadah
Selasa, 04 Apr 2023 11:00 WIB
Perjalanan Spiritual Aming, Hijrah tanpa Paksaan
Sabtu, 18 Mar 2023 13:32 WIBTERKAIT