Ini Syarat Ahmad Dhani Jika Once Mekel Ingin Nyanyikan Lagu Dewa 19

kpr | Insertlive
Sabtu, 01 Apr 2023 08:04 WIB
Isu Ahmad Dhani Tidak Karantina Dibantah Pengacara, Ini Katanya Foto: Palevi S/detikcom
Jakarta, Insertlive -

Ahmad Dhani meminta agar Once Mekel tidak lagi menyanyikan lagu Dewa 19 yang diciptakannya. Larangan tersebut diberlakukan selama Dewa 19 menjalani tur hingga akhir tahun ini.

Ahmad Dhani juga merasa kesal kepada Once Mekel lantaran ia sempat mengaitkan masalah royalti dengan peraturan yang ada. Ahmad Dhani pun akan membawa kasus ini ke ranah hukum jika Once Mekel tak mengindahkan larangan yang diutarakannya.

"Sementara ini ya itu (Once dilarang nyanyi lagu Dewa 19 yang diciptakan Ahmad Dhani), yang jadi keberatan ya," ujar Aldwin Rahadian, kuasa hukum Ahmad Dhani dalam jumpa pers di kantornya, kawasan Ragunan, Jakarta Selatan, Jumat (31/3).

ADVERTISEMENT

"Ditambah agak kesal dan itu kemudian tidak direspons dengan baik. Malah ada respons yang secara pribadi kata Once nggak masalah secara hukum begini-begini. Ya kalau direspons secara hukum ya oke Mas Dhani juga akhirnya kesana," sambungnya.

Ahmad Dhani pun memperbolehkan jika Once Mekel ingin menyanyikan lagu Dewa 19. Namun, mantan suami Maia Estianty itu memiliki persyaratan yang harus dilakukan oleh Once Mekel.

Once Mekel diharuskan meminta izin terlebih dahulu kepada Ahmad Dhani jika ingin menyanyikan lagu Dewa 19. Selain itu, Once Mekel juga harus memberikan royalti atas lagu yang dibawakannya sesuai aturan yang berlaku.

Aldwin Rahadian juga menegaskan jika Once Mekel melakukan sesuai yang diminta oleh Ahmad Dhani maka kasus ini akan selesai.

"Saya rasa selesai lah karena kan Mas Dhani orangnya tidak kaku. Kemudian imbauannya direspons dengan baik dengan perkawanan dan siap berkomunikasi ya nggak masalah," pungkasnya.


(kpr/yoa)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER