Mulai Ikut Acara Keluarga Cendana, Mayangsari: Aku Tahu Diri

Mayangsari kembali muncul di publik sambil membahas soal pernikahannya dengan Bambang Trihatmodjo.
Dalam pengakuannya, Mayangsari menjelaskan bahwa dirinya tidak pernah sama sekali meminta Bambang untuk menceraikan istri pertamanya, Halimah.
"Aku tidak pernah sekalipun minta suamiku menceraikan istrinya," kata Mayangsari dalam tayangan YouTube Maia Estianty.
"Pada prinsipnya aku tak pernah merencanakan, memimpikan bahwa aku akan menikah dengan seseorang yang sudah memiliki keluarga. Kalau sekarang aku dianggap begono, begini ya aku harus menerima itu karena bagian dari konsekuensi," lanjutnya.
Mayangsari menambahkan bahwa ia juga tak pernah ingin memisahkan Bambang dengan anak-anaknya dari Halimah.
"Sampai sekarang hubungan suamiku karena memang tak ada istilah bekas anak. Aku selalu dukung suami aku jadi bapak bertanggung jawab karena setiap anak membutuhkan figur bapaknya," bebernya.
Menikah selama hampir 23 tahun, Mayangsari menjelaskan bahwa ia mulai perlahan diajak Bambang untuk ikut bergabung dalam keluarga Cendana.
"Asal kamu tahu, sampai detik ini pun kalau seumpamanya bukan suami aku yang bawa nggak mungkin aku seperti itu," tuturnya.
"Karena aku tahu diri," pungkasnya.
Mayangsari diketahui menikah siri dengan Bambang Trihatmodjo pada 2000.
Keduanya memiliki seorang anak pada 2005 bernama Khairani Siti Hartinah Trihatmodjo.
Pada 2011, Bambang Trihatmodjo dan Mayangsari meresmikan pernikahan mereka secara agama.
Pernikahan keduanya sempat menjadi polemik karena Mayangsari dituding sebagai pelakor dalam rumah tangga Bambang Trihatmodjo dengan Halimah.
(dis/dis)-
mayangsari
Mayangsari
Selengkapnya - bambang trihatmodjo
- halimah

Mayangsari Anggap Dirinya Kotoran, Netizen: Baru Sadar?
Kamis, 17 Oct 2019 09:11 WIB
Mayangsari Rayakan Ulang Tahun Pernikahan, Netizen: The Legend of Pelakor
Rabu, 10 Jul 2019 07:16 WIB
Dihadiahi Jengkol, Mayangsari Dapat Banyak Resep dari Netizen
Jumat, 02 Nov 2018 16:39 WIB
Mayangsari Bikin Akun Instagram, Intip Postingan Pertamanya
Jumat, 28 Sep 2018 13:57 WIBTERKAIT