Didoakan Rujuk dengan Nathalie Holscher, Sule: Bukan Hal yang Mudah
Nathalie Holscher belum lama ini pulang ke kediaman Sule di Tambun, Bekasi, Jawa Barat. Kedatangan Nathalie Holscher ke rumah mantan suaminya untuk keperluan menjemput sang buah hati, Baby Adzam.
Sule sendiri tampak kaget saat melihat kedatangan sang mantan istri. Keduanya pun sempat berbincang sembari bercanda.
Momen manis tersebut pun dibagikan oleh Nathalie Holscher di kanal Youtubenya. Banyak warganet yang berharap dan mendoakan agar Sule dapat kembali rujuk dengan Nathalie Holscher.
Menanggapi hal itu, Sule mengatakan tidak mudah bagi dirinya untuk rujuk dengan Nathalie Holscher, terlebih tidak ada alasan yang kuat.
"Itu kan hal mereka, tapi jangan sampai kita rujuk karena hanya anak gitu. Kitanya juga jangan benar-benar dari dalam, kalau rumah tangga nggak main-main," ucap Sule saat ditemui di kawasan Trans TV, Selasa (7/3).
Meski telah bercerai, Sule dan Nathalie Holscher tetap terlihat akur. Bahkan, tak jarang keduanya saling bercanda ria. Oleh karena itu, banyak warganet yang berharap keduanya dapat kembali bersama.
Sule mengatakan tidak ada alasan bagi dirinya untuk membenci Nathalie Holscher, meski sudah bercerai.
"Ya terus kita harus saling benci? Kan dia mau apa pun yang terjadi itu kan masa lalu, mau gimana," jelas Sule.
"Kita kan nggak mencari siapa yang salah, jadi kan pelajaran, nggak haruslah kita harus jadi musuh, biasa aja," lanjutnya.
Saat disinggung soal keduanya yang terlihat canggung saat bertemu, Sule menyebut hal tersebut wajar. Pasalnya, keduanya memang sempat berseteru sebelum akhirnya memutuskan untuk bercerai.
"Kalau misalkan canggung dikit ya wajar lah gitu. Kan kita juga nggak bisa ngelak kayak berita-berita kadang-kadang memberitakannya kurang bagus, dari judul, dan lain-lain karena gue udah tahu, ya mau gimana," pungkasnya.
(kpr/syf)