Aldila Jelita Perdana Ungkap Alasan Gugat Cerai Indra Bekti

Gugatan cerai Aldila Jelita terhadap Indra Bekti mengejutkan banyak pihak. Bekti padahal baru saja menjalani operasi pendarahan otak.
Mengenai alasan gugat cerai, Aldila hanya bicara soal prinsip. Ia tidak menjabarkan secara detail soal alasan ingin berpisah dari Bekti.
"Apa yang buat Dila keukeuh (menggugat cerai)?," tanya Irfan Hakim dalam acara FYP Trans 7.
"Prinsip. Aku tuh sangat punya prinsip kalau satu prinsip nggak bisa diubah, ya sudah nggak bisa," jawab Aldila Jelita.
Tak ada niat sedikitpun bagi Aldila untuk kembali ke pelukan Bekti. Menurutnya, berpisah adalah pilihan terbaik untuk menyelesaikan masalah.
"Kita mending pisah dulu. Kita lihat dulu jalan Tuhan kayak gimana, kalau balikan lagi yang balikan lagi. Tapi, untuk saat ini berpisah," tegas Aldila.
"Kita jangan punya pemikiran Dila salah, Bekti salah, nggak ada. Ini memang sudah jalannya, ini terbaik buat mereka. Buat saya juga berat," sahut Milano Lubis, kuasa hukum Indra Bekti dan Aldila Jelita.
Aldila Jelita menyatakan sebenarnya enggan bicara di depan publik soal masalah rumah tangganya. Akan tetapi, ada beberapa hal yang memang harus diklarifikasi karena kabar perceraiannya dengan Bekti semakin melebar dan terjadi simpang siur.

Ingin Pindah ke Australia, Indra Bekti Ngaku Siap Mulai Kehidupan dari Nol
Senin, 28 Apr 2025 16:00 WIB
Dihujat & Dihina, Aldila Jelita Ngaku Bersyukur Punya Suami Seperti Indra Bekti
Jumat, 18 Apr 2025 19:00 WIB
Kembali Rujuk, Indra Bekti Bahagia Bisa Jalani Puasa Bareng Istri dan Anak-Anak
Sabtu, 23 Mar 2024 18:30 WIB
Aldila Jelita Buat Surat Perjanjian sebelum Rujuk dengan Indra Bekti, Apa Isinya?
Sabtu, 20 Jan 2024 09:30 WIBTERKAIT