Kabar Cerai Terungkap, Curhatan Melody Prima soal Pelakor Kembali Disorot

NAP | Insertlive
Kamis, 12 Jan 2023 17:30 WIB
Melody Prima Kabar Cerai Terungkap, Curhatan Melody Prima soal Pelakor Kembali Disorot/ Foto: instagram.com/melodyprima
Jakarta, Insertlive -

Aktris cantik Melody Prima mengumumkan bahwa dirinya resmi bercerai dari sang suami, Tommy Bagus Setiadi setelah 6 tahun menikah.

"Kalau sekarang ini ya (rumah tangga) sudah putusan cerai," ujar Melody Prima di Studio Trans TV, Rabu (11/1).

Wanita 27 tahun ini juga menegaskan bahwa tidak ada tindak KDRT di rumah tangganya yang menyebabkan dirinya memilih bercerai dari sang suami.

ADVERTISEMENT

"Kalau KDRT bukan, nggak ada. Mungkin ada beda visi misi yang akhirnya kita memutuskan berteman aja," jelasnya.

Usai kabar perceraiannya terkuak, curhatan Melody Prima di masa lalu soal pelakor kini menjadi sorotan.

Pada bulan November 2019 silam, Melody Prima menyebut jangan berbangga hati dengan status sebagai sosok yang telah merebut suami orang.

Bahkan Melody Prima juga memperingatkan jika hal itu bisa mengundang amarah anak dari pria yang direbutnya.


Melody PrimaMelody Prima/ Foto: Instagram/melodyprima

"Jangan bangga dengan pemberian "orang tua" Berbanggalah pada apa yang bisa kamu berikan kepada "orang tua"," tulis Melody Prima.

"Apalagi kalau orang tua nya udah punya anak istri, Jangan di bangga2in deh tuh... ntar kalau istrinya tau trs di Labrak ama anaknya, TERUS VIRAL ! Malah jadi bikin MALU," sambungnya.

Namun tak diketahui siapa sosok di balik sindiran yang diberikan oleh Melody Prima. Dalam kolom komentar netizen juga penasaran dengan sosok yang dimaksud oleh mantan istri dari Tommy Bagus Setiadi itu.

(nap/fik)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER