Dikabarkan Pacaran dengan Kevin Julio, Ini Pengakuan Imelda Therinne

Audy | Insertlive
Rabu, 04 Jan 2023 11:15 WIB
Imelda Therinne Foto: Audy
Jakarta, Insertlive -

Imelda Therinne dan Kevin Julio kabarnya tengah menjalin hubungan dekat. Namun, baik Imelda Therinne dan Kevin Julio belum ada yang menanggapi kabar kedekatan mereka tersebut.

Kabar Kevin Julio dan Imelda Therinne menjalin hubungan asmara mulai terkuak lantaran beberapa kerabat serta rekan artis kerap membagikan momen kebersamaan keduanya. Bahkan, Kevin Julio sempat kedapatan membalas unggahan Imelda Therinne dengan emoticon bunga mawar merah.

Tentu saja kabar kedekatan keduanya berhasil menyita perhatian warganet. Pasalnya, Imelda Therinne dan Kevin Julio terpaut perbedaan usia yang cukup jauh.

ADVERTISEMENT

Status Imelda Therinne yang pernah menikah dengan Aldijan Diah pada 2020 silam dan belum diketahui apakah hubungan rumah tangganya masih harmonis atau tidak juga mengundang pertanyaan.

Saat disinggung soal cara dirinya menghadapi permasalahan hidup, Imelda Therinne mengaku hanya mencoba ikhlas. Bagi Imelda Therinne, hidup tak ada yang sempurna maka cukup dijalani saja.

"Ikhlas aja (melewati struggle), menjalani hidup dibawa happy aja. Hidup itu nggak ada yang sempurna, jadi jalanin aja," ucap Imelda Therinne saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Selasa (3/2).

Imelda Therinne pun enggan memberikan komentar terkait kabar mengenai kedekatannya dengan Kevin Julio. Namun, ia seolah tak membenarkan maupun membantah jika dirinya menjalin hubungan asmara dengan Kevin Julio. Imelda Therinne menyebut ada bagian dalam hidupnya yang tidak dapat diumbar ke publik.

"Hidupku ada beberapa yang rahasia dan bersifat pribadi," tegasnya.


(kpr/syf)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER