Umbar Janji Bakal Jaga Istri dan Anak, Rizky Billar Tuai Cibiran

Rizky Billar kembali menjadi sorotan warganet usai memamerkan potret dirinya berlibur bersama anak Muhammad Leslar Al-Fatih Billar, dan istrinya Lesti Kejora, ke sebuah tempat.
Tidak hanya itu, keluarga kecil ini juga memperlihatkan momen kebersamaan mereka di pinggir pantai dan kompak mengenakan baju kembaran.
Dalam unggahannya itu, Rizky Billar memberikan keterangan yang menuliskan bahwa dirinya berjanji akan menjaga keluarga kecilnya itu.
"Sebagai seorang pemimpin, Insya Allah saya akan selalu melindungimu, membimbingmu," tulis Rizky Billar di Instagram dalam bahasa Inggris, Sabtu (17/12).
"Dan akan melakukan yang terbaik untuk memberimu kehidupan yang layak kamu dapatkan," imbuhnya.
Bukannya menuai pujian, Rizky Billar justru mendapatkan banyak cibiran dari warganet. Banyak yang menyebut aktor asal Medan ini terlalu mengumbar janji.
Pasalnya, masih banyak warganet yang tidak terima Rizky Billar melakukan KDRT terhadap istrinya, Lesti Kejora, yang kini sudah dimaafkan.
Seperti yang diketahui, beberapa waktu lalu Rizky Billar sempat diamankan polisi karena melakukan tindak KDRT terhadap Lesti Kejora.
Bahkan, Billar sempat dijadikan tersangka lantaran membuat istrinya sampai masuk rumah sakit karena tindak KDRT tersebut.
"Gambar hanya pemanis guys. Aslinya cekek-cekekan banting-bantingan wkwk, pansos mulu," kata @yuy***.
"Tadi kayaknya captionnya nggak begini deh. Ketauan banget setingannya kasihan rujuk demi cuan," timpal @nut***.
"Captionnya nggak sesuai dengan perilaku wkwk," tambah @dey***.
-
rizky billar
Rizky Billar
Selengkapnya -
lesti kejora
Lesti Kejora
Selengkapnya

Calon Anak ke-2 Laki-laki atau Perempuan? Begini Tanggapan Lesti
Senin, 11 Nov 2024 17:00 WIB
Kado Kapal Pesiar untuk Lesti Kejora Diungkit Lagi, Ini Kata Rizky Billar
Senin, 12 Aug 2024 15:15 WIB
Disentil soal Dosa usai Umbar Foto Lesti tanpa Hijab, Rizky Billar: Bukan...
Selasa, 09 Jul 2024 17:30 WIB
Lesti Kejora Keguguran Anak Kedua, Omongan Janji Rizky Billar Disorot
Jumat, 03 May 2024 13:45 WIBTERKAIT