Nomor Seri Unik Mahar Rp300 Ribu Kaesang & Erina Tidak Dicetak Khusus

agn | Insertlive
Sabtu, 17 Dec 2022 17:30 WIB
Kaesang dan Erina
Jakarta, Insertlive -

Nomor seri yang ada pada mahar Rp300 ribu dari pasangan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono menjadi perhatian publik.

Banyak yang dibuat salah fokus dengan keunikan dari nomor seri uang pecahan Rp100 ribu itu.

Erwin Haryono Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia pun menyebut pecahan uang tersebut tidak dicetak secara khusus.

ADVERTISEMENT

"Uang yang sudah dicetak itu kan ada nomor serinya, kebetulan ada yang cocok. Jadi, ya sudah ya itu kemudian ditukarkanlah uang itu dengan nomor seri yang cocok," kata Erwin pada Jumat (16/1).

"Jadi tidak benar kalau BI melakukan pencetakan khusus. Kalau dicetak secara khusus, kitanya yang repot. Jadi memang karena sudah ada di dalam khazanah BI saja, kebetulan nomornya pas ya terus kemudian ditukarkan," sambungnya mengutip detikcom.

Mahar uang yang diberikan Kaesang kepada Erina memiliki nomor seri yang unik yaitu KSE 10122022, ESG 111296 dan KSP 251294.

EMBARGO - Foto Mahar Kaesang untuk ErinaEMBARGO - Foto Mahar Kaesang untuk Erina/ Foto: Instagram/@seserahan_by_rosearbor

Sebelumnya putra bungsu Presiden Jokowi itu mengungkapkan makna pemberian mahar Rp300 ribu itu.

"Makna, (saya) anak ketiga. Erina juga ketiga," ucap Kaesang di Puro Mangkunegaran pada Rabu (7/12) lalu.

"Ada tambahan mahar itu dari saya, semua saya. Erina orangnya nggak neko-neko, dikasih seribu juga mau," lanjutnya.

(agn/agn)
Tonton juga video berikut:
KOMENTAR
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER