Pernah KDRT, Rizky Billar Disebut Sosok Bertanggung Jawab oleh Lesti

Pedangdut Lesti Kejora membeberkan sifat asli sang suami Rizky Billar lewat unggahan terbarunya di Instagram.
Lesti menyebut Billar adalah sosok ayah dan suami yang bertanggung jawab dan selalu mengutamakan mementingkan keluarganya.
"Allah selalu menjaganya InsyaAllah, manusia tempatnya salah dan lupa, tapi beliau sosok yang selalu mengedepankan/memprioritaskan keluarga kecil," tulis Lesti Kejora di Instagram Stories pada Jumat (16/12).
Ibu satu anak itu pun mendoakan Rizky Billar agar diberikan kelancaran dalan rezeki dan segala urusannya.
"Tanggung jawab sebagai ayah dan suami. Allah lancarkan segala urusan dan rezeki, aamiin. Masyaallah tabarakallah, #habisgelapterbitlahterang," lanjutnya.
Pujian yang dilemparkan Lesti Kejora itu pun mendadak disorot publik. Pasalnya banyak orang yang belum bisa melupakan kasus KDRT yang pernah dilakukan Rizky Billar kepada Lesti.
Terlebih kala Lesti memutuskan untuk mencabut laporan polisi atas kasus KDRT, netizen seakan hilang simpati kepada pedangdut muda itu.
"Besok-besok masalah rumah tangga jangan sampai sosmed tau ya, apalagi ini masalahnya sampai viral, mana ada adegan lapor polisi. Polisi aja komentar, pengacara komentar, masa netizen nggak ikut komen," @cici*** menimpali.
"Habis ni kalau dia sampai kenapa-kenapa, saya yakin orang-orang nggak ada yang percaya," sahut akun @fransiska.***.
(agn/agn)-
lesti kejora
Lesti Kejora
Selengkapnya -
rizky billar
Rizky Billar
Selengkapnya - rizky billar banting lesti

Calon Anak ke-2 Laki-laki atau Perempuan? Begini Tanggapan Lesti
Senin, 11 Nov 2024 17:00 WIB
Kado Kapal Pesiar untuk Lesti Kejora Diungkit Lagi, Ini Kata Rizky Billar
Senin, 12 Aug 2024 15:15 WIB
Disentil soal Dosa usai Umbar Foto Lesti tanpa Hijab, Rizky Billar: Bukan...
Selasa, 09 Jul 2024 17:30 WIB
Lesti Kejora Keguguran Anak Kedua, Omongan Janji Rizky Billar Disorot
Jumat, 03 May 2024 13:45 WIBTERKAIT