IN FRAME
7 Potret Daniel Mananta Ikut Pengajian Tentang Al-Quran dan Jadi Sorotan
Senin, 14 Nov 2022 19:42 WIB
7 Potret Daniel Mananta Ikut Pengajian Tentang Al-Quran dan Jadi Sorotan /Foto: instagram.com/ariekuntung
Adrian Maulana, Arie Untung memperlihatkan momen mereka bersama rekan-rekan lainnya saat menghadiri pengajian.
Menariknya, Daniel Mananta tampak hadir menjadi salah satu yang akan mendengarkan pengajian.
Ini adalah kedua kalinya Daniel Mananta tampak mengikuti pengajian, sebelumnya ia sempat ikut kajian Subuh bareng UAS.
Bagaimana penampakan Daniel Mananta saat menghadiri kajian bersama rekan-rekan artis lainnya? Yuk, intip!
1. Daniel Mananta belakangan ini tengah ramai menjadi perbincangan publik. Hal ini lantaran ia kerap tampil bersama Ustaz Abdul Somad atau akrab disapa UAS.
2. Setelah sempat membuat konten YouTube bersama, Daniel baru-baru ini mengunjungi UAS ke PekanbaruĀ untuk berwisata religi di sana. Tak hanya sampai di sana, Daniel Mananta bahkan ikut kajian Subuh bareng UAS.
3. Kini, pria berusia 41 tahun ini kembali menjadi sorotan. Untuk kedua kalinya Daniel Mananta tampak menghadiri pengajian bersama Arie Untung dan Ferdy Hasan serta rekan-rekan lainnya.
4. Kali ini ia hadir dalam kajian bertema 'Quran Story' bersama Nouman Ali Khan seorang paling berpengaruh di dunia menurut Royal Islamic Strategic Studies Centre Jordan.
5. Tak sendirian, Daniel Mananta tampak memboyong sang istri tercinta. Viola tampak duduk di bagian perempuan memakai baju hitam.
6. Sesekali Daniel tersorot kamera tengah fokus menyimak kajian yang diberikan oleh Nouman Ali Khan. Ia duduk di bagian laki-laki bersama rekan-rekan lainnya.
7. Kehadiran Daniel Mananta sontak menarik perhatian publik. Banyak warganet yang mendoakannya untuk mendapat hidayah dan menjadi mualaf.
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Cerita Chicco Jerikho Didiagnosa Sepsis hingga Harus Pakai Alat Pacu Jantung
Rabu, 17 Apr 2024 09:30 WIB
IN FRAME
Isu Mualaf, 7 Momen Daniel Mananta Curhat ke Quraish Shihab soal Baca Al-Qur'an
Senin, 10 Jul 2023 14:15 WIB
Usai Ikut Kajian Subuh Bareng UAS, Daniel Mananta Hadiri Pengajian soal Al-Quran
Senin, 14 Nov 2022 10:00 WIB
Denny Sumargo Depresi dan Gangguan Jiwa Usai Dituduh Hamili Orang
Rabu, 27 Jan 2021 21:15 WIB
Perjalanan Denny Sumargo Mencari Tuhan dari Masjid hingga Gunung Kerinci
Rabu, 27 Jan 2021 18:10 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK