Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Tepat Setahun Meninggal, Bibi & Vanessa Angel Sempat Datang ke Mimpi Oma Dewi

Insertlive | Insertlive
Jumat, 04 Nov 2022 18:25 WIB
Tepat Setahun Meninggal, Bibi & Vanessa Angel Sempat Datang ke Mimpi Oma Dewi / Foto: Instagram
Jakarta, Insertlive -

Kepergian Bibi Andriansyah dan Vanessa Angel masih meninggalkan duka mendalam bagi Haji Faisal dan Oma Dewi.

Haji Faisal dan Oma Dewi lantas menyempatkan diri untuk ziarah ke makam saat tepat satu tahun kepergian Bibi dan Vanessa pada Jumat (4/11).

Dalam kesempatan tersebut, Haji Faisal mengaku masih tak menyangka Bibi dan Vanessa sudah meninggal.


Bahkan, Haji Faisal mengaku masih merasa seperti mimpi ketika sang anak dan menantu pergi untuk selamanya meninggalkan anak semata wayang.

"Ya, kita nggak menyangka, ya, sudah satu tahun aja, sebentar banget waktu, ya, kalau dibilang seperti mimpi, iya, seperti mimpi," ungkap Haji Faisal di Taman Makam Islam Malaka, Jakarta Selatan.

Oma Dewi terlihat sangat sedih ketika kembali berziarah ke makam sang putra dan menantu.

Oma Dewi lantas cerita pernah satu kali memimpikan mendiang Bibi dan Vanessa.

"Mama pernah sekali (memimpikan)," kata Oma Dewi.

Nenek Gala Sky tersebut memimpikan mendiang Bibi dan Vanessa kala Frans merayakan ulang tahun.

Dalam mimpi tersebut, mendiang Bibi dan Vanessa datang untuk merayakan ulang tahun Frans.

"Jadi waktu itu si Frans lagi ulang tahun, terus pas malamnya itu mama mimpi, jadi kita lagi makan-makan gitu, mereka (Bibi dan Vanessa) terlambat datang, terus pas mereka datang, Vanessa duduk dekat aku, kalau Bibi duduk dekat bapaknya," cerita Oma Dewi.

Oma Dewi lantas menyoroti perawakan Bibi yang terlihat lebih hitam dengan rambut keriting.

Namun, Oma Dewi langsung menangis ketika terbangun dari mimpi tersebut dan menyadari bahwa Bibi dan Vanessa telah tiada.

"Terus mama bilang, 'Kok kamu iteman (kulit lebih hitam) sekarang, Bi? Rambutnya keriting', terus dia (Bibi) jawab, 'Tapi masih ganteng, kan, Ma?' Mama jawab, 'Iya, masih ganteng'," ungkap Oma Dewi.

"Terus dia pergi lagi abis cium-cium anaknya, dia naik mobil putih lagi, habis itu Mama langsung bangun, sekali itu doang Mama mimpi," tutupnya.

(ikh/and)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK