Laporkan Fans Leslar ke Polisi, DePe: Saya Selama Ini Sudah Sabar

Dewi Perssik akhirnya resmi mempolisikan oknum diduga penggemar Lesti Kejora dan Rizky Billar ke pihak kepolisian.
Hal ini diungkap Sandy Arifin yang mendampingi Dewi Perssik saat mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan.
"Jadi agendanya hari ini kita telah resmi melaporkan beberapa akun oknum yang melakukan pencemaran nama baik terhadap klien kami, fitnah, dan juga ada beberapa kata yang memang itu tidak benar dan sudah kita laporkan," kata Sandy Arifin, Senin (31/10).
Sandy Arifin melanjutkan bahwa DePe dan pihaknya melaporkan oknum tersebut dengan menggunakan UU ITE.
"Kita menggunakan laporan memakai Undang-Undang ITE," tambahnya.
Kemudian DePe mengungkapkan dirinya tidak bisa lagi bersabar. Hatinya mungkin memaafkan, namun proses hukum akan terus berjalan.
"Selama ini sudah sabar, bang Sandy juga sudah tahan-tahan terus, mungkin sekarang memaafkan, tapi hukum tetap berjalan," tegas DePe.
![]() |
Selanjutnya, Sandy Arifin dan DePe akan menghadirkan beberapa saksi dari ahli UU ITE dan akun-akun yang sudah melapor kepadanya soal fitnah tersebut.
"Tindakan selanjutnya akan menyiapkan saksi sesegera mungkin, berikut juga ada ahli uu ITE dan ahli bahasa," jelas Sandy.
"Saksinya dari saya dan beberapa orang, dari orang-orang yang tag-tag in kasus ini ke saya," pungkas DePe.
(nap/fik)-
dewi perssik
Dewi Perssik
Selengkapnya - depe
-
lesti kejora
Lesti Kejora
Selengkapnya

Dewi Perssik Bekukan Sel Telur demi Punya Anak
Rabu, 13 Mar 2024 18:30 WIB
Banyak Fitnah Usai Cekcok dengan Pak RT, Dewi Perssik Gandeng Sandy Arifin
Minggu, 02 Jul 2023 12:00 WIB
Dewi Perssik Posesif, Tak Setuju Ada Pria Genit Dekati Sang Ibu
Senin, 05 Jun 2023 20:15 WIB
Dewi Perssik Dilamar Pilot Berstatus Duda
Selasa, 07 Feb 2023 17:05 WIBTERKAIT