Lesti Kejora Ditanya soal Trauma, Ekspresi Wajah Rizky Billar Disorot
Lesti Kejora dan Rizky Billar telah memenuhi proses restorative justice atau penyelesaian perkara pidana dan kasus rumah tangga mereka dinyatakan selesai di Polres Metro Jakarta Selatan.
Pasangan tersebut resmi bersama dan kembali berstatus sebagai suami istri seperti semula.
Lesti dan Billar lantas mengungkapkan permintaan maaf kepada masyarakat atas pemberitaan terkait kasus KDRT mereka saat ditemui awak media di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (18/10).
"Memohon maaf, berterima kasih atas kesempatan untuk membenah menjadi kepala rumah tangga yg lebih baik lagi. Saya hampir gagal mengemban amanah yang diberikan mertua, tapi mau meyakinkan lagi kalau mereka Insya Allah tidak gagal memilih saya," kata Rizky Billar di Polres Metro Jakarta Selatan, Selasa (18/10).
Namun, ketika mendengar pertanyaan tentang trauma yang dialami Lesti Kejora, ekspresi Billar terlihat menahan amarah. Warganet pun menyoroti hal ini saat akun gosip @rumpi.gosip mengunggah potongan video Billar saat wawancara.
"Antara nahan marah dan nahan malu. Karena selamanya dia akan nanggung sanksi sosial😂," tulis @sint***.
"Serem yah mukanya,auranya aur2an ,depresi kyknya gara2 kasus kmren...😮," tulis @ind***.
Sementara itu, Lesti dan Billar mengaku bahwa keputusan damai ini telah disepakati oleh keluarga dari kedua belah pihak tanpa paksaan apa pun.
Mereka juga telah membuat perjanjian yang sah secara hukum, sehingga jika kejadian serupa kembali terjadi, Lesti bisa membuat laporan lagi.
(KHS/and)