Eks Manajer Sindir Orang yang Ikut Campur dalam Kasus KDRT Lesti & Billar

Derry, mantan manajer Lesti Kejora buka suara soal kasus KDRT yang menyeret artisnya serta sang suami Rizky Billar.
"Doain aja yang terbaik. Intinya kan gini, orang udah bisa mikir namanya salah pasti salah, benar pasti benar yang salah nggak bisa dibenarkan," kata Derry saat ditemui InsertLive, Kamis (13/10).
Lebih lanjut, pada kesempatan itu, Derry juga menyindir orang-orang yang ikut campur dalam masalah KDRT Lesti dan Billar.
"Yang bukan urusan kita jangan ikut campur doakan yang terbaik. Case closed. Sebagai orang-orang yang merasa kenal dan dekat tidak perlu lah juga ikut menghakimi. Semoga Allah kasih jalan yang terbaik," ujarnya.
Derry juga berharap agar masalah yang dihadapi Lesti Kejora dan Rizky Billar segera cepat selesai.
"Semoga masalahnya cepat selesai. Mau apapun yang terjadi sama Lesti dan Billar dia tetap adek gue," ujarnya.
"Gue nggak akan pilih kasih sama siapapun dan gue nggak akan menjelekkan siapapun karena sampai detik ini mereka berdua selalu menjadi terbaik dalam hidup gue," pungkasnya.
Rizky Billar resmi ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus KDRT terhadap istrinya Lesti Kejora.
Hal itu disampaikan langsung oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol E Zulpan.
"Malam hari ini bisa saya sampaikan hasil dari pemeriksaan dari Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan telah menaikkan status saudara Muhammad Rizky Billar dari saksi menjadi tersangka," ungkap kombes Pol E Zulpan di Polres Metro Jakarta Selatan pada Rabu (12/10).
![]() |
Setelah mengetahui kabar itu, Lesti Kejora disebut langsung histeris.
Hal itu diungkapkan Surya Darma Simbolon tim pengacara Billar.
"Ya dia mengatakan dia histeris kok dia bisa bisa ditetapkan sebagai tersangka itu yang saya pikir tapi kita lihat aja nanti langsung berbicara kita nggak mau mendahului," paparnya seperti yang dikutip detikcom.
Lesti Kejora sendiri dikabarkan akan segera menemui Rizky Billar di Polres Metro Jakarta Selatan.
(dis/fik)-
lesti kejora
Lesti Kejora
Selengkapnya -
rizky billar
Rizky Billar
Selengkapnya - derry manajer lesti kejora

Calon Anak ke-2 Laki-laki atau Perempuan? Begini Tanggapan Lesti
Senin, 11 Nov 2024 17:00 WIB
Kado Kapal Pesiar untuk Lesti Kejora Diungkit Lagi, Ini Kata Rizky Billar
Senin, 12 Aug 2024 15:15 WIB
Disentil soal Dosa usai Umbar Foto Lesti tanpa Hijab, Rizky Billar: Bukan...
Selasa, 09 Jul 2024 17:30 WIB
Lesti Kejora Keguguran Anak Kedua, Omongan Janji Rizky Billar Disorot
Jumat, 03 May 2024 13:45 WIBTERKAIT