Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Bantah KDRT, Pengacara Sebut Rizky Billar Masih Suapi Lesti Saat di RS

Shella | Insertlive
Jumat, 07 Oct 2022 09:30 WIB
Bantah KDRT, Pengacara Sebut Rizky Billar Masih Suapi Lesti Saat di RS/Foto: Instagram @lestykejora
Jakarta, Insertlive -

Rizky Billar membantah hubungannya dengan Lesti Kejora merenggang usai dugaan kasus KDRT muncul.

Lewat pengacaranya, Billar mengklaim sempat mengunjungi Lesti saat penyanyi itu dirawat di RSIA Bunda, Menteng, Jakarta Pusat, usai mengaku mengalami KDRT.

"Yang jelas Rizky sama Lesti mereka itu sudah saling bertemu, video call. Sudah (ketemu) di rumah sakit, jadi ada isu nggak diterima itu nggak benar," ungkap Ade Erpil selaku pengacara Billar ditemui di Polres Jakarta Selatan, Kamis (6/10).


Ade bahkan menyebut Billar dan Lesti masih terlihat mesra dan Billar juga menyuapi makan Lesti yang terbaring sakit.

"Waktu Billar membesuk si Lesti di rumah sakit, mereka manja-manjaan. Bahkan Billar menyuapi istrinya sebagai mana mereka suami istri. Mereka nggak ada masalah sebenarnya hanya dibesar-besarkan saja," bebernya.

Ade pun menduga ada pihak ketiga yang sengaja membuat hubungan Billar dan Lesti renggang.

"Kami duga ada pihak ketiga yang mengompori untuk melaporkan biar jera ini anak," tukasnya.

Rizky Billar dilaporkan Lesti atas kasus dugaan KDRT pada 28 September 2022.

Dalam laporannya, Lesti mengaku dicekik hingga dibanting oleh Billar hingga mengalami luka di beberapa bagian tubuhnya.

(dia/dia)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK