Isu Selingkuh, Adam Levine Ingin Namai Anak Ketiga Pakai Nama Selingkuhan

Rumah tangga Adam Levine dan Behati Prinsoo diterpa isu tak sedap.
Adam Levine diisukan berselingkuh di belakang Behati Prinsloo oleh seleb TikTok Sumner Sroh.
Kabar perselingkuhan itu pertama kali terkuak ketika Sumner Sroh membongkar hubungan gelapnya melalui video singkat dalam akun TikTok miliknya.
"Aku dulu memiliki sebuah hubungan dengan pria yang kini menikahi model Victoria Secret. Aku saat itu masih muda dan naif. Jujur aku merasa dieksploitasi," buka Sumner Sroh.
Sumner Sroh lebih lanjut menyebut nama band Maroon 5 dalam video tersebut.
"Maroon 5 seperti pilar musik di masa sekarang aku yakin kalian mengenal siapa Adam Levine. Aku sering bertemu dengannya selama sekitar 1 tahun," bebernya.
"Beberapa bulan ini aku sudah tidak berkomunikasi hingga ia mendadak memberikanku sebuah pesan," lanjutnya.
Lantas, seleb TikTok itu memberikan tangkapan layar bagaimana Adam Levine meminta izin melalui pesan Instagram untuk menamai anak ketiganya dengan nama Sumner.
"Pertanyaan serius. Aku bakal unya anak dan kalau anakku laki-laki aku sangat ingin menamainya Sumner. Kamu baik-baik saja dengan itu?" tulis Adam Levine dalam pesannya.
Sayangnya Sumner tak menjelaskan apakah ia mengizinkan Adam Levine menggunakan namanya atau tidak.
Sementara itu, warganet sudah mulai mencaci maki Adam Levine melalui laman Twitter.
![]() |
Adam Levine pun langsung menjadi trending di Twitter.
"Mengapa cowok biasa selalu selingkuh di belakang istri atau pacarnya yang cantik? Aku benar-benar nggak ngerti apa alasannya?" komentar akun @taysw***.
"Gila, Adam Levine selingkuh dan ingin nama anaknya kayak nama selingkuhannya. Yang benar aja?" tandas akun @rhae***.
(dis/dis)
Behati Lahirkan Anak Ketiga, Skandal Perselingkuhan Adam Levine Disorot
Selasa, 31 Jan 2023 14:00 WIB
Adam Levine Kepergok Lakukan Ini dengan Istri Usai Dituding Selingkuh
Senin, 10 Oct 2022 15:40 WIB
Ketahuan Selingkuh, Adam Levine Bersyukur Istri Tak Minta Cerai
Rabu, 28 Sep 2022 15:00 WIB
Yay! Behati Prinsloo Istri Adam Levine Hamil Anak Ketiga
Jumat, 09 Sep 2022 09:53 WIBTERKAIT