Blake Lively Hamil Anak ke-4, Nama Taylor Swift Terseret
Kabar bahagia datang dari aktris ternama Hollywood Blake Lively. Istri Ryan Reynolds itu tengah hamil anak keempat.
Pemain serial Gossip Girl itu mengejutkan publik dengan menampilkan baby bump-nya saat hadir di 10th Annual Forbes Power Woman's Summit pada Kamis (15/9) di New York, Amerika Serikat.
Ia melemparkan senyum manis ke arah kamera dengan mengenakan gaun mini berwarna emas.
Blake memadukannya gaun itu bersama syal putih dengan sepatu hak tinggi dengan warna yang senada.
Kabar itu pun langsung mengejutkan publik terlebih Blake Lively belum mengumumkan soal kehamilannya melalui media sosial.
Pada Agustus lalu, ia juga masih pamer dengan perut rata saat tampil mengenakan bikini putih.
Kehamilan Blake itu pun ternyata turut menyeret nama Taylor Swift. Penggemar menduga Taylor akan menyelipkan nama anak keempat Blake dan Ryan pada album terbarunya mendatang Midnight.
"Aku rasa bayi Blake akan ada di Midnight 21 Oktober," tulis @eve***.
"Pikiran random, sejak Blake hamil lagi, kita akan mengetahui namanya dari lagu taylor swift kan?," kata @__b***.
"Gak sabar dengerin lagu Taylor Swift yang umumin nama bayi Blake Lively dan Ryan Reynolds," kata @all**.
"Apakah aku satu-satunya yang berpikir 'Bagaimana Taylor akan mengerjakan lagunya?' ketika Blake mengumumkan kehamilan?," cuit @lue**.
Sebelumnya Taylor Swift mengumumkan nama anak ketiga Blake Lively dan Ryan Reynolds yang bernama Betty Reynolds lewat lagunya yang berjudul Betty.
Selain Betty, Taylor juga memasukkan dua nama anak pasangan itu yaitu Inez dan James pada lagu tersebut.
(agn/agn)