Akibat Penipuan Olivia Nathania, Korban Depresi hingga 5 Orang Meninggal Dunia

Olivia Nathalia atau yang akrab disapa Oi dan sang ibunda Nia Daniaty digugat oleh 179 korban CPNS bodong. Para korban menuntut Nia dan Oi untuk membayar semua ganti rugi sejumlah Rp8,1 miliar.
Bersama kuasa hukumnya, 179 korban telah melaporkan gugatan ini ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Selain melaporkan keduanya, Rafly Novianti Tilaar suami Oi juga ikut dilaporkan karena ada dugaan ikut menikmati uang penipuan tersebut.
"Saat ini yang mendaftarkan gugatan perdata ada 179 orang dengan total nominal Rp8,1 miliar," kata Mila Ayu kuasa hukum korban, Senin (29/8).
"Karena Rafly turut diduga menikmati dan turut serta ada di kasus ini," tambah Desi Hadi Saputri kuasa hukum korban yang lain.
![]() |
Kasus CPNS bodong ini juga sampai merenggut korban jiwa. Ada sekitar lima orang korban yang meninggal dunia hingga mengalami depresi.
"Bu Agustin dia sampe kena liver dan harus operasi juga," ucap Desi.
"Jadi kalau sempat pengacara Oi bilang masa ada yang meninggal, iya saking depresinya. Ada lima orang yang meninggal yaitu orang tua korban dan ada beberapa anak yang mengalami depresi juga, jadi setiap disebut nama Oi dia teriak-teriak, dia juga nggak mau denger nama Oi sampe segitunya depresi korban," lanjutnya seperti yang dikutip detikcom.
(agn/agn)

Reaksi Nia Daniaty Usai Sang Putri Bebas dari Penjara
Kamis, 18 Apr 2024 14:00 WIB
Nia Daniaty Dituntut secara Perdata atas CPNS Bodong Olivia Nathania
Kamis, 05 Oct 2023 16:45 WIB
Kecewa dengan Vonis Olivia Nathania, Korban Naik Pitam & Ajukan Banding
Rabu, 30 Mar 2022 18:41 WIB
Nia Daniaty Jawab Isu Gadaikan Rumah Rp3,5 M demi Olivia Nathania
Jumat, 18 Mar 2022 09:28 WIB
Nia Daniaty Suka Pakai Tas Kecil, Ada Pouch Isi Lipstik Banyak Warna
Minggu, 25 Aug 2024 10:00 WIB
Saking Dekatnya, Nia Daniati Ingin Sang Cucu Jadi Penyanyi
Jumat, 04 Feb 2022 22:30 WIB
Caper ke Nia Daniaty, Farhat Abbas Ikut Dukung Olivia yang Kini Dibui?
Jumat, 19 Nov 2021 18:05 WIBTERKAIT