Adyah Prasasti, Putri Ki Joko Bodo yang Punya Paras Cantik

Ki Joko Bodo ternyata memiliki seorang anak perempuan nan cantik jelita. Gadis bernama Ayda Prasasti Paraningratu atau akrab disapa Sasti itu, tengah viral dan menjadi perbincangan di media sosial.
Gadis berusia 19 tahun itu saat ini tengah menempuh pendidikan di Universitas Indonesia. Sejak kecil hingga saat ini, Sasti tinggal bersama Ki Joko Bodo. Bahkan Sasti sangat dekat dengan sang ayah.
"Iya tinggal bareng sama ayah sampai sekarang. Deket banget juga kok sama ayah," ucap Ayda Prasasti Paraningratu, putri Ki Joko Bodo saat ditemui di Trans TV, Selasa (16/8).
Sasti awalnya mulai menjadi sorotan usai dirinya menggunggah video yang memperlihatkan rumahnya. Sejak saat itu, Sasti pun viral dan menjadi perbincangan di media sosial.
Sasti sendiri tak menyangka dirinya disebut memiliki paras yang cantik, bahkan sampai dikenal banyak orang.
"Itu aku juga bingung kenapa berparas cantik ya, padahal muka aku katanya plek-plekan nih sama ayah aku hehe," jelas Sasti.
"Ya sebenarnya kaget, iya kaget. Aku nggak pernah nyangka gitu loh dari konten itu bisa bawa aku ke sini gitu sih," lanjutnya.
Dalam video yang dibagikan Sasti, ia memperlihatkan sebuah candi yang terdapat di rumahnya. Sontak saja hal itu turut menjadi sorotan warganet. Sasti pun membenarkan keberadaan candi di rumahnya. Namun Sasti mengatakan bahwa candi tersebut sebenarnya adalah kolam renang.
"Iya, jadi memang di rumah aku tuh bentuknya unik ya. Jadi disebelah rumah aku itu ada candi, dimana candi itu permintaan kakak aku. Kakak aku minta dibuatkan kolam renang, tapi ayah aku malah buat candi," pungkasnya.
(kpr/kpr)
Anak Bagikan Potongan Biografi Ki Joko Bodo, Isinya Bahas Warisan Mobil Mewah
Senin, 20 Feb 2023 09:30 WIB
Isi Koper Pink Titipan Ki Joko Bodo yang Dimimpikan Anak
Selasa, 29 Nov 2022 09:20 WIB
7 Potret Ayda Prasasti Anak Ki Joko Bodo Mahasiswi UI yang Punya Firasat
Rabu, 23 Nov 2022 21:00 WIB
Anak Klarifikasi Kabar Ki Joko Bodo Sakit Usai Hijrah
Senin, 22 Aug 2022 11:02 WIBTERKAIT