Akui Tak Lagi Sayang Angga Wijaya, Dewi Perssik: Aku Capek Dibohongin
Kabar perceraian Dewi Perssik dan Angga Wijaya masih menyedot perhatian khalayak.
Pasalnya, hubungan keduanya jarang diterpa isu miring.
Angga Wijaya diketahui menggugat cerai Dewi Perssik pada Senin (20/6) kemarin melalui Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Gugatan cerai itu dilayangkan secara diam-diam oleh Angga Wijaya tanpa diwakili oleh kuasa hukumnya.
Sidang perdana cerai antara Dewi Perssik dan Angga Wijaya pun telah selesai digelar.
Dewi Perssik menegaskan bahwa kedatangannya di sidang cerainya itu untuk yang pertama dan terakhir kalinya.
Penegasan itu dituturkan langsung oleh Dewi Perssik saat menjadi bintang tamu dalam acara HUT Insert yang ke-19 tahun pada Rabu (20/7).
Sambil berurai air mata, Dewi Perssik menceritakan bagaimana sakit hatinya saat berkali-kali dibohongi oleh Angga Wijaya.
"Aku tipe wanita yang nggak suka dibohongin sekali dibohongin nggak apa-apa, dua kali dibohongin nggak apa-apa. Tiga kali udah aku lepas," kata Dewi Perssik kepada Rian Ibram.
"Kalau aku ngambek dibohongin boleh dong. Aku perempuan aku lebih berharga aku harus mencintai diriku sendiri. Di sidang kedua aku memang tidak mau datang biar semuanya cepat selesai," sambungnya.
Menutup perbincangan, sang pendangdut juga memberikan pesan kepada Angga Wijaya yang saat ini masih berstatus sebagai suaminya.
Namun, ia menyebut bahwa pesan tersebut bukan berarti dirinya masih menyayangi Angga Wijaya.
"Aku sudah menerima dengan ikhlas dan aku udah memaafkan semuanya. Aku doakan kamu sukses, setelah cerai aku harap kita bisa jadi saudara tapi aku butuh waktu agar bisa bersilaturahmi seperti mantan suami pertama kedua," imbuh Dewi Perssik.
"Kalau ditanya masih sayang atau nggak. Aku udah nggak (sayang)," pungkasnya.
(dis/dis)