Sudirman Diinvasi Kaum Elit, Remaja Citayam Bojonggede Mau Pindah ke PIK

insertlive | Insertlive
Jumat, 22 Jul 2022 17:30 WIB
Lokasi Citayam Fashion Week di Mana? Cek Info Lokasinya di Sini
Jakarta, Insertlive -

Fenomena sekumpulan remaja tanggung asal Bojong Gede dan Citayam yang nongkrong di kawasan Sudirman, Jakarta, marak dibicarakan belakangan ini.

Sekumpulan remaja berusia 11 tahun hingga 16 tahun itu membuat komunitas nongkrong di kawasan Sudirman sejak 2021 silam.

Segelintir remaja tanggung yang berkumpul mulai dari kawasan Dukuh Atas hingga Sudirman itu awalnya tak pernah menyangka bahwa aksinya itu bisa menjadi viral dan menuai atensi publik.


Para remaja ini menyita perhatian dengan gaya fesyen yang mencolok dengan ragam busana hingga muncullah istilah Citayam Fashion Week.

Bila dihitung, kini tak hanya 10 atau 20 orang yang berkumpul di kawasan tersebut, melainkan sudah lebih dari 200 orang remaja tanggung yang rela berdesak-desakan di KRL demi bisa berkumpul di setiap akhir pekan.

Biasanya, para remaja Citayam ini menghabiskan waktu di kawasan Sudirman dengan membeli jajanan kecil seperti tahu bulat, Nutrisari, hingga kopi (starling).

Sayangnya, keviralan fenomena Citayam Fashion Week mulai perlahan tergusur dengan kehadiran para kaum elit untuk ikut ke dalam komunitas tersebut demi menjadi viral.

Kepolosan para remaja tanggung yang biasa nongkrong di kawasan Sudirman itu digantikan dengan kehadiran orang-orang berkelas yang bergaya dengan fesyen berharga jutaan hingga miliaran rupiah.

Kehadiran para orang-orang kaya itu membuat Roy, Bonge, dan Jeje, para remaja yang awalnya membuat viral Citayam Fashion Week mengaku akan segera pindah tempat tongkrongan.

Satpol PP Gandeng Jeje 'SCBD' Sosialisasi Aturan Nongkrong di Dukuh Atas (Antara)Satpol PP Gandeng Jeje 'SCBD' Sosialisasi Aturan Nongkrong di Dukuh Atas (Antara)/ Foto: Satpol PP Gandeng Jeje 'SCBD' Sosialisasi Aturan Nongkrong di Dukuh Atas (Antara)

Berdasarkan tayangan video Twitter @aqfiazfan, Roy mengakui bahwa dirinya akan segera pindah ke PIK dan membuat sepi kawasan Sudirman.

"Nanti sih ada niatan mau pindah ke PIK. (Rencananya) bulan-bulan ini sih. Kreator TikTok juga pindah ke PIK. Soalnya kan bikin kosep baru lagi. Yang bikin rencana manajemen saya. Kalau di PIK diusir pindah lagi," beber Roy.

"Padahal disini bagus kan tukang jualan juga penghasilannya jadi banyak," pungkasnya.

(dis/syf)
Tonton juga video berikut:
KOMENTAR
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER