Lokasi Saat Marshanda Ditemukan Rawan Kriminalitas, Banyak Pecandu Narkoba

Marshanda membuat terkejut publik dengan kabar dirinya yang hilang selama dua hari di Los Angeles, Amerika Serikat.
Hal itu pertama kali diungkap oleh sahabatnya, Sheila Salsabila melalui unggahan media sosial Instagram.
Setelah dua hari menghilang sejak Sabtu (25/6), wanita yang akrab disapa Caca itu berhasil ditemukan.
Dari keterangan Sheila Salsabila, aktris sinetron Bidadari itu ditemukan di lokasi yang rawan kriminalitas.
Bahkan, menurut Sheila, lokasi yang didatangi Marshanda penuh dengan pecandu narkoba dan gelandangan.
"Caca sudah ditemukan sama suami gue pagi tadi di sebuah jalanan yang cukup membahayakan karena di situ nggak ada orang," kata Sheila Salsabila melalui unggahan video di Instagram.
"Sekarang solusinya sudah ketemu. Caca sudah baik-baik saja," lanjutnya.
Sementara itu, kabar Marshanda ditemukan sudah dikonfirmasi oleh Dubes RI untuk Amerika Serikat, Rosan Roeslani.
"Sudah diketemukan dan sekarang dalam pengawasan KJRI LA untuk di pulangkan ke Indonesia atas permintaan keluarga," ujar Rosan lewat pesan singkat, seperti dikutip dari detikcom.
![]() |
Pihak keluarga Marshanda melalui adiknya, Alyssa juga telah buka suara.
Alyssa meminta privasi keluarga atas kasus Marshanda yang dikabarkan hilang selama dua hari di Los Angeles, Amerika Serikat.
"Untuk saat ini dan seterusnya pernyataan resmi terkait situasi Marshanda, hanya akan disampaikan oleh kami, pihak keluarga," beber Alyssa melalui Instagram Stories.
"Mohon pengertian untuk sementara ini kami butuh privasi dalam menangani hal ini serta mohon doanya agar situasi tetap bisa kondusif seperti sedia kala," pungkasnya.
(dis/and)-
marshanda
Marshanda
Selengkapnya - marshanda hilang

Kerabat Minta Maaf Setelah Kabarkan Marshanda Hilang
Kamis, 30 Jun 2022 11:38 WIB
Tak Berteman di IG, Naysilla Mirdad Beri Semangat untuk Marshanda
Rabu, 29 Jun 2022 09:00 WIB
Jalani Healing Trip ke AS, Kepulang Marshanda ke Tanah Air Belum Dipastikan
Selasa, 28 Jun 2022 19:36 WIB
Marshanda Bukan Hilang, melainkan Healing
Selasa, 28 Jun 2022 18:56 WIB
Marshanda Bikin Geger dengan Rambut Hijau Mentereng bak Sailor Neptunus
Senin, 14 Apr 2025 22:15 WIB
Sinopsis 'La Tahzan' Film Perselingkuhan Ariel Tatum dan Deva Mahenra
Senin, 17 Mar 2025 15:28 WIB
Antara Miskin tapi Cantik atau Kaya tapi Jelek, Ini Pilihan Nia Ramadhani & Marshanda
Minggu, 17 Nov 2024 20:30 WIBTERKAIT