Trauma Bikin Masayu Anastasia Keukeuh Rahasiakan Sosok Kekasih

Masayu Anastasia kembali berbagi cerita soal kisah asmara di kehidupannya.
Mantan istri Lembu Wiworo Jati ini sudah memiliki sosok pasangan setelah resmi bercerai.
Meski begitu, Masayu mengaku masih enggan untuk mengungkapkan sosok sang kekasih.
Masayu khawatir hubungan yang sudah terungkap ke publik nantinya malah tak berujung bahagia.
"Ada, mungkin karena trauma ya, jadinya aku nggak mau ekspose," kata Masayu di studio Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (9/6).
"Takutnya kalau udah ekspose ini-itu segala macam, tahunya amit-amit ya, malah udahan, atau hubungannya kenapa-kenapa," sambungnya.
Masayu sadar betul posisi sebagai figur publik tentunya setiap gerak-gerik akan menjadi sorotan publik. Namun, Masayu tetap bersikukuh merahasiakan sosok kekasihnya.
"Semenjak aku pisah sama Lembu, ya aku memang lebih menjaga, kalau bisa aku jaga sendiri, ya aku sendiri, tapi orang-orang dekat dan keluarga pasti tahu," kata Masayu.
Masayu menggambarkan sosok sang kekasih sebagai pria yang baik dan perhatian. Meski begitu, Masayu tak bisa mengungkapkan apa perbedaan antara sang kekasih dengan mantan suami.
"Dia itu baik, penyayang, perhatian. Perbedaannya (dengan Lembu) itu nggak bisa kita bandingkan ya, karena setiap orang itu kan pasti berbeda, pasti ada kekurangan dan kelebihan," ujar Masayu.
Baca Juga : Punya Pacar, Masayu Anastasia Siap Menikah? |
Samara Anaya Amandari juga sudah pernah bertemu dengan sosok kekasih baru ibunya. Samara disebut ikut bahagia melihat Masayu kini bisa kembali membuka hati untuk pria lain.
"Udah sih (anak bertemu pacar ibunya), Samara sejauh ini bahagia sih, kalau buat Samara itu yang penting lihat ibunya bahagia," ungkap Masayu.
Masayu belum bisa menjelaskan mengenai kapan rencananya akan membawa hubungan dengan sang kekasih ke pelaminan.
"Untuk saat ini belum ya, karena aku juga masih trauma, masih proses penyembuhan, tapi kalau dibilang serius sih, ya serius," tutup Masayu.
(ikh/fik)
Ternyata Ini Alasan Masayu Anastasia Cerai dengan Lembu
Kamis, 01 Feb 2024 14:15 WIB
Pacar Bukan dari Kalangan Artis, Masayu Anastasia Rahasiakan Sosoknya
Senin, 01 May 2023 21:22 WIB
Masayu Anastasia Betah Jomblo, Anak Malah Suruh Bikin Bayi Lagi
Jumat, 03 Dec 2021 11:34 WIB
Betah Menjanda, Masayu Anastasia Belum Kepikiran Cari Calon Suami
Rabu, 05 Aug 2020 08:00 WIBTERKAIT