Resmi Menikah, Qausar Yudana Ungkap Kebiasaan Masayu Clara di Ranjang
Qausar Yudana dan Masayu Clara baru saja resmi menjadi sepasang suami-istri.
Qausar dan Masayu mengaku bahagia karena akhirnya bisa membawa hubungan mereka melangkah ke pelaminan.
Masayu pun berujar tak ada yang berubah dari masing-masing diri setelah menikah.
"Rasanya ya senang, maksudnya nggak ada yang berubah juga," ungkap Masayu saat ditemui bersama Qausar di studio Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (24/5).
Masayu lantas melanjutkan cerita bagaimana mengawali kisah rumah tangga bersama Qausar.
Masayu yang kini berusia 26 tahun merasa tak ada hal atau kebiasaan dari sosok Qausar yang kini baru terungkap ketika sudah menikah.
Selain itu, Masayu juga merasa sudah cukup mengenal Qausar karena lama berpacaran.
"Belum kali ya, nggak ada juga kayaknya, nggak ngerti juga, apa karena mungkin belum genap seminggu juga, apa mungkin memang belum keluar semuanya, atau karena kita pacarannya sudah cukup lama, jadi memang sudah cukup tahu semuanya juga," ujar Masayu.
Meski begitu, Qausar ternyata mengaku kaget dengan kebiasaan Masayu yang tidur mengenakan minyak angin.
Qausar pun berujar tak begitu suka dengan aroma minyak angin.
"Kalau aku sih ada satu, aku tuh paling nggak suka cium bau minyak angin, nah dia tidur ternyata pakai minyak angin, itu membuat hidung saya 'aduh ternyata begitu', itu yang agak penyesuaian dulu, itu baru satu ya," tutup Qausar.
(ikh/ikh)