Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Cerai dengan Aufar Hutapea, Olla Ramlan Tak Ingin Anak Kena Dampak Buruk

Alfalah | Insertlive
Senin, 23 May 2022 17:26 WIB
Bercerai dengan Aufar Hutapea, Olla Ramlan Tak Ingin Anak Kena Dampak Buruk (Foto: instagram.com/ollaramlan)
Jakarta, Insertlive -

Olla Ramlan kembali menjalani sidang cerainya dengan Aufar Hutapea di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Sidang kali ini beragendakan mendengarkan keterangan saksi.

Pada persidangan kali ini, Jelita Ramlan, adik kandung Olla Ramlan serta Anderu Bionty, keponakan hadir untuk menjadi saksi. Jelita Ramlan dan Anderu Bionty disebut mengetahui permasalahan dalam rumah tangga Olla Ramlan dengan Aufar.

"Agendanya hari ini pemeriksaan saksi. Semuanya berjalan dengan lancar," ucap Bara Tampubolon, kuasa hukum Olla Ramlan saat ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (23/5).


"Mereka yang melihat, mendengar dan menyaksikan, selama ini ada dengan Mbak Olla. Anderu dalam kesaksiannya di aktivitas sehari-hari," sambungnya.

Olla Ramlan tak menjelaskan secara rinci soal pemeriksaan saksi tersebut. Ia hanya mengatakan bahwa sidang berjalan dengan lancar.

"Iya sidang berjalan dengan baik sesuai dengan apa yang saya harapkan insyaallah akan terbayar," tutur Olla Ramlan.

Meski memutuskan untuk berpisah, Olla Ramlan tidak mempermasalahkan soal anak. Ia dan Aufar Hutapea sepakat untuk tetap membebaskan anak-anaknya memilih tinggal bersama dirinya atau sang ayah.

"Saya rasa lebih bijak kalau misalkan sebagai orang tua saya kasih sayang bapak dan kasih sayang ibu," ujar Olla.

Olla Ramlan tak ingin perceraiannya dengan Aufar Hutapea berdampak buruk terhadap buah hatinya. Olla tetap ingin anak-anaknya mendapatkan kasih sayang dari orang tua secara utuh.

"Pada saat dewasa mereka bisa memilih kok karena saya juga enggak mau ada jejak digital bahwa kami ribut-ribut soal anak, enggak baik juga," jelas Olla Ramlan.

Olla Ramlan dengan tegas mengatakan tidak ada yang namanya bekas orang tua dan anak. Maka dari itu, Olla Ramlan tak akan melarang anak-anaknya untuk bertemu Aufar Hutapea.

"Tidak ada namanya bekas orang tua ya, bekas ibu, bekas bapak. Jadi, saya rasa ya kalau anak-anak pastinya bebas saja," ujarnya.

Olla Ramlan dan Aufar Hutapea ingin bercerai secara baik-baik. Olla Ramlan dan Aufar tak ingin buah hati mereka melihat orang tuanya berselisih.

"Jadi, ya mereka lihatnya yang baik-baiknya saja, enggak bagus buat mental anak," terangnya.

Olla Ramlan menghindari pertengkaran lantaran tak ingin ada jejak digital yang tak baik antara dirinya dengan Aufar Hutapea.

"Saya juga enggak mau ada jejak digital bahwa kami ribut soal anak, enggak baik juga," pungkasnya.

Seperti diketahui, Olla Ramlan telah mengajukan gugatan cerai terhadap Aufar Hutapea ke PA Jakarta Selatan pada 23 Maret 2022. Meski telah menjalani mediasi, keduanya tetap sepakat untuk berpisah.

(kpr/fik)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK