El Rumi Siap Tanding Tinju dengan Winson Reynaldi, Al: Dia Jiwa Petarung

El Rumi akan bertanding tinju melawan Winson Reynaldi pada 12 Juni 2022 mendatang. Al Ghazali selaku sang kakak mendukung penuh adiknya itu.
Bahkan Al percaya jika adiknya itu akan menang melawan Winson Reynaldi. Al yakin El Rumi akan menang lantaran adiknya itu memiliki jiwa petarung.
"Optimis banget karena emang El dari dulu jiwanya jiwa berantem," ucap Al Ghazali sambil tertawa.
Tak hanya memberikan dukungan secara verbal, Al Ghazali bahkan akan hadir saat El bertanding dengan Winson Reynaldi. Ia juga akan datang bersama Dul Jaelani.
"Aku bakalan datang ya, aku sama Dul. Ya kalau bunda di Amerika, ayah juga manggung buat Dewa 19 jadi nggak bisa datang," ujar Al.
Putra sulung Ahmad Dhani itu meminta agar El tetap berlatih tinju dengan giat menjelang hari pertandingan.
"Kemarin-kemarin sempat panas juga katanya Winson ngataiin El. Ya pesn ke El aja, sering-sering latihan dan buat orang ini (Winson) jadi humble," ujarnya.
Al Ghazali mengaku awalnya dirinya tak mengetahui niat El Rumi bertanding tinju dengan Winson Reynaldi. Al mengetahui jadwal pertandingan El Rumi dari Instagram panitia penyelenggara.
"El nggak ada izin, nggak ada obrolan tiba-tiba liaht di Instagram Hollywing. Ternyata emang permintaan netizen," pungkasnya.
(kpr/fik)-
al ghazali
-
el rumi
- el rumi tinju
- winson reynaldi
-
ahmad dhani
Ahmad Dhani
Selengkapnya

Hobi Olahraga Tinju, El Rumi: Sudah Dicekokin Ayah dari Kecil
Kamis, 24 Aug 2023 10:00 WIB
Jadi Jomblo di Antara Al dan Dul, El Rumi: Gantian Roda Berputar
Selasa, 02 Nov 2021 10:25 WIB
El Rumi & Ahmad Dhani Terbaring di RS, Sakit Apa?
Senin, 02 Aug 2021 13:23 WIB
Joget Tiktok Bareng, Marsha Aruan dan El Rumi Diminta Balikan
Selasa, 02 Feb 2021 20:25 WIBTERKAIT