Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Kabar Duka, Ibunda Kiki Farrel Meninggal Dunia

agn | Insertlive
Kamis, 12 May 2022 09:00 WIB
Foto: Instagram
Jakarta, Insertlive -

Kabar duka datang dari artis Kiki Farrel. Sang ibunda Mama Dahlia meninggal dunia setelah berjuang melawan sakit kanker yang diidapnya.

Kabar itu disampaikan Kiki lewat unggahannya di laman Instagram dengan membagikan foto Mama Dahlia.


"Innalillahi wainnailaihi roojiuun," caption pada unggahan Kiki Farrel dalam huruf Arab.

Sebelumnya kondisi kesehatan Mama Dahlia menurun setelah mengidap sakit kanker. Kiki Farrel juga kerap membagikan kisah kesedihannya yang harus melihat sang ibunda berjuang melawan sakit kanker.

Beberapa waktu lalu Kiki juga mengungkapkan sang ibunda seperti sudah memberikan tanda akan pergi meninggalkan dirinya untuk selama-lamanya.

Sebelum Mama Dahlia meninggal dunia, Kiki sempat memiliki rencana untuk membawa ibunya terbang ke Penang, Malaysia untuk mendapatkan pengobatan yang lebih lengkap.

Mama Dahlia ibunda Kiki Farrel mengidap kanker usus sejak 2017 lalu dan sempat dinyatakan sembuh.

Namun pada 2019 sel kanker kembali tumbuh hingga muncul penyakit lain yaitu tumor yang menutupi saluran kencingnya.

Mama Dahlia sempat menjalani beberapa pengobatan seperti kemoterapi untuk melawan kanker stadium akhirnya.

Atas kabar ini, rekan artis langsung menyampaikan ucapan dukanya pada Kiki Farrel dan keluarga.

"Ki turut berduka ya, semoga Almarhumah mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT :(," tulis Addry Danu.

"Innalilahi wa inna lilahi rajiun. Turut berduka cita farrel," komentar Tsania Marwa.

"Innalillahi.... Allahummaghfirlaha Warhamha Wa'afiha Wa'fuanha bismillah Allah tempatkan beliau di tempat yg terbaik," tambah Indra Bruggman.

(agn/agn)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK