Lagi Sakit, Medina Zein Minta Waktu untuk Bereskan Kasus Catut KTP Raffi Ahmad

Medina Zein kembali menghebohkan publik. Bukan karena prahara rumah tangganya dengan Lukman Azhari, melainkan atas kasus penipuan yang dilakukannya.
Bahkan, Medina Zein diduga mencatut nama Raffi Ahmad untuk menipu pabrik kosmetik.
Namun karena kini Medina Zein masih dalam keadaan sakit, Razman Arief Nasution sebagai pengacara Medina Zein meminta waktu untuk menyelesaikan kasus tersebut.
Pasalnya, Razman sendiri baru tahu soal kasus Raffi Ahmad lewat manajer Medina, Dedes.
"Alangkah indahnya kalau Uya Kuya, Raffi Ahmad, kan bisa komunikasi ke saya kita duduk, bang ini bang masalahnya, biar saya pergi kesana." ujar Razman Arief di Jakarta, Selasa (10/5).
"Medi lagi sakit tapi ini juga tertekan, sebentar lagi anak ini ikut sakit, jadi saya pikir tolonglah. Kita edepankan kemanusiaan," jelasnya lagi.
![]() |
Razman Arief juga menyayangkan aksi Uya Kuya dan Raffi Ahmad yang diduga menelepon manajer Medina Zein terkait kasus tersebut.
"Ini malah kemaren ke Dedes, manajernya Medi itu ketakutan telepon saya tengah malam," tambahnya.
Razman menuturkan bahwa pihaknya akan kembali mencari tahu soal kasus Medina Zein yang mencatut nama Raffi Ahmad untuk menipu.
"Tapi saya juga paham mereka marah karena merasa dibohongi, pertanyaannya ketika dikerjakan atau dilakukan Medi itu dalam keadaan sadar atau tidak," tegasnya.
Oleh karenanya, Razman meminta semua orang untuk sabar dan menunggu agar Medina Zein bisa segera sembuh.
"Karena itu saya ingin pastikan, kalau ternyata dia sakit saya mohon doanya agar dia sembuh dan dia menyelesaikan persoalan ini," pungkasnya.
(nap/nap)-
medina zein
Medina Zein
Selengkapnya -
raffi ahmad
Raffi Ahmad
Selengkapnya

Belum Setahun Cerai dari Lukman Azhari, Medina Zein Pamerkan Pacar Baru
Rabu, 14 May 2025 13:45 WIB
Kelamaan Urus Izin dari Rutan, Medina Zein Tak Sempat Saksikan Ayah Meninggal
Senin, 04 Sep 2023 23:00 WIB
Medina Zein Dihukum 9 Bulan Penjara, Uci Flowdea Puas
Senin, 23 Jan 2023 19:00 WIB
Raffi Ahmad Datangi Polda Metro Jaya, Laporkan Medina Zein?
Kamis, 12 May 2022 08:00 WIB
Gaya Rayyanza Putra Raffi Ahmad-Nagita Foto di Italia Ngaku Mirip Dedi Mulyadi
Rabu, 18 Jun 2025 16:30 WIB
Deretan Busana Modis Idul Adha 2025 Artis Tanah Air, Siapa Paling Keren?
Sabtu, 07 Jun 2025 10:00 WIB
Viral Tren Dediphobia yang Diikuti Anak Raffi Ahmad dan Nagita
Jumat, 16 May 2025 13:30 WIBTERKAIT