Miris, Beredar Video Tri Suaka dan Zinidin Zidan Hina Penyandang Disabilitas

Tri Suaka dan Zinidin Zidin belakangan menjadi perbincangan publik usai keduanya membuat video parodi gaya Andika Kangen Band bernyanyi. Sontak saja video parodi Tri Suaka dan Zinidin Zidan itu menuai kritik dari banyak kalangan.
Baru-baru ini beredar sebuah video tak terduga soal aksi Tri Suaka dan Zinidin Zidan. Dalam video yang diunggah akun gosip @lambepelakor, terlihat Tri Suaka dan Zidan seolah mengejek penyandang disabilitas.
"Banyak di luar sana orang tua yang menginginkan anak nya sembuh dari penyakit nya. Mereka berjuang demi kesembuhan nya, dan lug a punya hati ngejek mereka," tulis keterangan dalam video tersebut.
Sontak saja aksi kedua musisi itu dikecam oleh netizen. Tak sedikit dari mereka yang menghujat keduanya telah menghina para penyandang disabilitas.
"Wah wah wah makin ke buka Smw ya ngeri2 sedap nih," komentar @y_se***.
"Bukan becandaan itu klo fisik org di hina," ujar @eld***.
"Dasar ngak punya hati," tulis akun @ma***.
"Jahat bgt kontennya astagfirullah," seru @kik***.
"Ga etis. Ngejek sekali!" tutur @rah***
"Semakin diatas,semakin ngk punya etika..mirissss," komen akun @yon***.
"Itu yg kemaren belain mereka berdua,tolong lihat vidio ini donk," seru akun @oka***.
"Semoga dapat karma nya... kayak yg baru ketangkap... wahhh murah bingiit," imbuh akun @and***.
Hingga saat ini, Tri Suaka dan Zinidin Zidan belum memberikan klarifikasinya terkait video tersebut.
Sebelumnya, Tri Suaka telah menyampaikan permintaan maafnya atas aksi video parodi Andika Kangen Band.
(kpr)
Tri Suaka dan Zidan Diduga Hina ABK, Gitaris Letto Emosi
Rabu, 27 Apr 2022 11:53 WIB
Somasi Terbuka Tri Suaka & Zinidin Zidan, Andika: Jadikan Pelajaran
Senin, 25 Apr 2022 09:40 WIB
Dihina Tri Suaka dan Zinidin Zidan, Terkuak Aksi Mulia Andika Kangen Band
Senin, 25 Apr 2022 03:00 WIB
Andika Mahesa soal Kabar Tri Suaka dan Zinidin Zidan Dikecam Forum Musisi Melayu
Sabtu, 23 Apr 2022 19:30 WIBTERKAIT