Gegara Hal Ini, Onadio Leonardo Ogah Kerja Bareng Okin Lagi

Onadio Leonardo kembali menjadi sorotan setelah membeberkan bahwa dirinya tidak menyukai Rachel Vennya.
Sebelumnya diketahui pria yang akrab dipanggil Onad ini membentuk sebuah band, LYON, dengan menggandeng Niko Al Hakim atau Okin.
Sayangnya, grup ban yang baru berjalan 1,5 tahun ini harus bubar karena menurut Onad, Okin tak bisa profesional.
"Sebenarnya bukan benci, lebih ke sebel kan. Karena gue kan ngebuild band LYON itu mati-matian kan, gue seserius itu pas kerja. Dia punya case dan mempengaruhi band," ujar Onad di Jakarta, Sabtu (16/4).
Kemudian, Onad menuturkan bahwa Okin sering kali mangkir saat manggung. Bahkan, mantan suami Rachel Vennya ini tidak bisa dihubungi perihal pekerjaan.
"Nah dia udah mulai jarang datang manggung, ditelpon nggak diangkat. Ya gue mikirnya dia nggak tanggung jawab aja apapun alasannya," tambahnya.
Hal ini pun membuat Onad sangat kecewa hingga kapok jika diminta bekerja sama dengan selebgram, terutama Okin yang dianggap tidak bisa menghargainya.
"Mau dia kenapa, ya kerjaan tetep kerjaan. gue jadi kapok kerja sama selebgram. Jadi nggak menghargai gue jadinya. Jadi kan ngeliat itikadnya juga kurang baik." jelasnya lagi.
Pihak Onad tidak mau menuntut hal apapun terhadap Okin karena tak ada kontrak kerja resmi diantara keduanya.
Namun, Onad menegaskan bahwa dirinya tidak akan mau jika diminta bekerja sama lagi dengan Okin.
"Nggak ada kontrak sama sekali, dan kita nggak mau nuntut-nuntut lah. kalau ngungkapin, dia aja nggak pernah balas chat gue," tuturnya.
"Jadi ya udah lah terserah. Ada kapok kerja sama sama Ada, kayak semuanya gue nggak mau lah," pungkasnya.
(nap/nap)-
onadio leonardo
- okin
- niko al hakim
-
rachel vennya
Rachel Vennya
Selengkapnya

Okin Ungkap Kronologi Tudingan Telantarkan Hewan Langka oleh Rachel Vennya
Jumat, 29 Mar 2024 05:00 WIB
Pamer Potret Seksi, Rachel Vennya Tuai Kritikan Pedas
Senin, 10 Apr 2023 18:30 WIB
Okin Berulang Tahun, Rachel Vennya: Ayah Terbaik
Senin, 27 Mar 2023 21:40 WIB
Jawaban Niko Eks Rachel Vennya Saat Disinggung Bakal Nikah Lagi
Senin, 01 Mar 2021 10:17 WIB
Lirik Lagu Berjanji Untuk Tak Berjanji - LYON
Sabtu, 19 Apr 2025 15:16 WIB
Aurel Hermansyah-Rachel Vennya Ikut Tren Baju Lebaran Katun Bolong
Selasa, 01 Apr 2025 16:00 WIB
Galih Soedirdjo Bongkar Penyebab Kesuksesan Rachel Vennya & Tasya Farasya
Rabu, 05 Feb 2025 16:00 WIBTERKAIT