Bakal Nikah di Gedung Putih, Cucu Joe Biden Punya Orang Tua Beda Agama
Naomi Biden cucu pertama Presiden AS Joe Biden akan menggelar pesta pernikahan dengan sang tunangan, Peter Neal, di Gedung Putih.
Menurut informasi yang disampaikan pihak Gedung Putih, resepsi pernikahan Naomi Biden akan digelar pada 19 November mendatang.
Tapi ternyata terkuak sebuah fakta bahwa kedua orang tua cucu Joe Biden ini berbeda agama. Naomi diketahui merupakan putri sulung Hunter Biden dan Kathleen Buhle.
Hunter dan Kathleen menikah beda agama pada 1993. Hunter merupakan seorang penganut Katolik sedangkan Kathleen seorang Kristiani. Namun pada 2017 keduanya memutuskan bercerai.
Oleh karena itu, tidak diketahui upacara pernikahan seperti apa yang akan dipilih Naomi dan Peter.
Jika mengikuti agama yang dianut kakek dan ayahnya yakni kebaktian Katolik, biasanya berlangsung di gereja.
"Keluarga Pertama, pasangan dan orang tua mereka masih dalam tahap perencanaan semua perayaan pernikahan dan berharap untuk mengumumkan rincian lebih lanjut dalam beberapa bulan mendatang," kata pihak Gedung Putih dikutip dari USA Today, Kamis (7/4).
Diketahui Naomi dan Peter bertunangan tahun 2020 lalu. Peter melamar sang kekasih di rumah masa kecilnya dengan sebuah cincin pertunangan warisan sang nenek.
Sementara itu, Gedung Putih terakhir kali menggelar respsi pernikahan pada Juni 2008 untuk Jenna Bush, salah seorang putri kembar Presiden George W. Bush, yang menikah dengan Henry Hager.