Marsha Timothy & Vino G Bastian Bangga Anak Mau Ikut Berpuasa

Marsha Timothy dan Vino G Bastian bangga saat putri kecilnya Jizzy Pearl sudah mau berpuasa tanpa perlu dipaksa.
Dari cerita Vino, sang putri sudah menjalani puasa sejak tahun 2021 lalu.
"Tahun lalu itu puasa udah full, dia yang pingin sendiri. Dia bilang dia mau coba tapi kita nggak paksain ternyata dia kuat," kata Vino G Bastian, ditemui di Gandaria, Sabtu (2/4).
"Padahal kita nggak selalu bilang 'kamu harus' tapi anaknya sendiri yang memang mau dan yaudah," sambungnya.
Marsha Timothy menambahkan bahwa ia bukanlah tipe orang tua yang gampang memberi reward apabila anaknya berhasil mencapai sesuatu.
"Kita kemarin kasih (reward) karena dia puasanya banyak yang full. At the end kita bilang 'kita mau beliin kamu kado karena kamu kemarin pinter banget' tapi bukan tipe yang kalau kamu begini bakal dikasih reward," pungkas Marsha Timothy.
Diketahui, Jizzy Pearl anak Marsha Timothy dan Vino G Bastian kini sudah hampir berusia 9 tahun.
Sosok sang putri jarang tersorot kamera, namun banyak warganet yang memuji bahwa paras cantiknya mewarisi dari Marsha Timothy.
(dis/dis)

Bangganya Vino G Bastian Anak Raih Juara 1 Lomba Olimpiade Matematika dan Sains
Senin, 24 Feb 2025 12:00 WIB
Marsha Timothy Ulang Tahun, Vino G Bastian Kasih Kue Tema BTS
Jumat, 08 Jan 2021 13:56 WIB
Bukan 'Bucin', Ini Alasan Vino G Bastian Hanya Ikuti Akun IG Istri
Senin, 18 May 2020 19:21 WIB
Rayakan Ultah Sederhana, Vino G Bastian: Bahagia Itu Kita yang Ciptain
Selasa, 24 Mar 2020 21:24 WIB
Vino G. Bastian Bintangi Serial Adaptasi Buku 'Drunken Monster' Karya Pidi Baiq
Selasa, 11 Feb 2025 17:45 WIB
Adu Akting Bareng Marsha Timothy Lagi, Vino G Bastian: Dapat Gaji Double!
Jumat, 29 Nov 2024 10:00 WIB
Mario Maurer & Davika Hoorne Dukung Vino G Bastian cs di Film 'Kang Mak'
Rabu, 14 Aug 2024 16:00 WIBTERKAIT