Begini Kondisi Chris Rock Usai Ditampar Will Smith di Oscar, Masih Syok?

Will Smith secara mengejutkan menampar Chris Rock di atas panggung ajang Oscar 2022.
Tamparan itu diberikan Smith yang tak terima sang istri Jada Pinkett-Smith dijadikan bahan lelucon oleh Rock.
Kabarnya, saat ini Chris Rock tidak mau berlarut-larut memikirkan persoalannya dengan Will Smith. Bahkan sang komedian berbahagia bersama selebritas lain di Oscar Party.
Meskipun begitu, Chris kabarnya masih syok dengan peristiwa yang dialaminya. Pasalnya, aksi Will menampar Chris dilihat oleh semua orang di seluruh dunia.
"Chris berada di pesta Oscar Party dan bersenang-senang. Dia tidak ingin membiarkan insiden dengan Will merusak malamnya bersama teman-teman," ujar seorang sumber kepada Entertainment Tonight.
"Chris masih syok dengan seluruh kejadian itu dan tidak ingin itu menjadi keseluruhan di pesta jadi dia tidak terlalu banyak membicarakannya," tambahnya.
Bahkan, Chris dengan tegas menolak untuk memperkarakan Will Smith ke pihak kepolisian, meski kejadian tersebut menyakiti hati dan fisiknya.
"Entitas investigasi LAPD mengetahui insiden antara dua individu selama program Academy Awards. Insiden itu melibatkan satu orang menampar orang lain. Individu yang terlibat telah menolak untuk mengajukan laporan polisi. Jika pihak yang terlibat menginginkan laporan polisi di kemudian hari, LAPD akan tersedia untuk menyelesaikan laporan investigasi," pernyataan LAPD dilansir dari Variety.

Bikin Video Minta Maaf, Mental Will Smith Terganggu Usai Tampar Chris Rock
Minggu, 28 Aug 2022 10:00 WIB
Chris Rock Siap Bahas Insiden Tamparan Will Smith Asal Dibayar
Senin, 11 Apr 2022 15:22 WIB
Lelucon Chris Rock di Panggung Oscar 2022 Tak Ada di Naskah, Sengaja?
Selasa, 29 Mar 2022 12:32 WIB
Will Smith Minta Maaf Usai Tampar Chris Rock di Panggung Oscar 2022
Senin, 28 Mar 2022 10:42 WIB
Salah Satu Sutradara Film Palestina No Other Land Diculik Tentara Israel
Selasa, 25 Mar 2025 05:00 WIB
Tangis Bahagia Macaulay Culkin Lihat Kieran Culikin Perdana Menang Oscar
Rabu, 05 Mar 2025 21:45 WIB
Dokumenter Penggusuran Orang Palestina Menang Oscar 2025, Nama Gal Gadot Diseret
Senin, 03 Mar 2025 17:45 WIBTERKAIT