Tegaskan Bercanda & Salahkan Media soal Atta Halilintar, Uus Makin Dihujat

insertlive | Insertlive
Minggu, 06 Mar 2022 18:00 WIB
Komika Uus Tegaskan Bercanda & Salahkan Media soal Atta Halilintar, Uus Makin Dihujat/Foto: instagram.com/insta_julid
Jakarta, Insertlive -

Komika Uus tengah menjadi sorotan dan bulan-bulanan netizen setelah menyindir Atta Halilintar.

Video Uus mengatakan haram untuk membuat konten YouTube dengan Atta Halilintar suami Aurel Hermansyah tersebar luas di media sosial. Akibatnya, Uus diserang oleh fans Atta Halilintar.

Uus sempat mengaku kesal karena diserang oleh fans Atta Halilintar dan akhirnya ia pun memutuskan untuk mengklarifikasi maksud dari pengakuannya yang ramai jadi perbincangan publik tersebut.

ADVERTISEMENT

Komika UusKomika Uus/ Foto: instagram.com/insta_julid

Pria berusia 31 tahun ini mengaku hanya bercanda soal Atta Halilintar lewat unggahan sebuah cuplikan video akun Instagram @Insta_julid.

Ia juga menyebut bahwa itu adalah video lamanya yang diunggah kembali oleh media dan diperparah oleh krisis membaca dari warganet.

"Masalah ini muncul karena ada media yang nge-blow up percakapan gue yang lagi becanda-becandaan," ujar Uus lewat YouTube Deddy Corbuzier yang diunggah kembali oleh akun @insta_julid

"Itu konten ibaratnya apa, ya, krisis membaca, padahal di situ udah tertulis fitnah," pungkasnya.

Suami Kartika ini mengaku kesal karena video lama itu diviralkan sehingga membuatnya diserang oleh fans Atta Halilintar.


Di momen klarifikasi tersebut Uus juga mengatakan selamat untuk kelahiran anak Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

"Gue mau ucapin selamat kepada Atta dan Aurel atas kelahiran anaknya,"ujarnya.

Namun, netizen tetap menghujatnya dan tak peduli dengan kapan pernyataan Uus soal Atta diucapkan.

"Kelakuan orang jaman sekarang berlindung dibalik kata bercanda dan baper. Miris," ucap akun @iwe***

"Bukan masalah kapan us, tapi lo ngomong kayak gitu udah ngeselin. Ignorant banget jadi manusia,"tulis akun @hw***

"Udah ngatain dibilang bercanda, semudah itu banget yaa," ujar akun @mrd***

(naa/and)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER