Akui Gay, Kia AFI Unjuk Jati Diri di Parade LGBTQ Luar Negeri

Kia AFI belakangan jadi perbincangan hangat di jagat media sosial. Hal ini terjadi lantaran Kia blak-blakan mengungkapkan bahwa dirinya adalah penyuka sesama jenis atau gay.
Ia mengunggah foto merayakan Valentine sembari memperlihatkan penampakan tangan pria bule yang digenggam mesra oleh Kia.
Ini bukan kali pertama Kia terang terangan soal penyuka sesama jenis, sebelumnya ia pernah menunjukkan dukungannya terhadap kaum LGBTQIA (Lesbian, Gay, Bisexual, Transgender, Queer/Questioning, Intersex, dan Asexual/Ally) dengan mengikuti parade LGBTQ di luar negeri.
Kia juga mengunggah beberapa potret dirinya saat sedang mengikuti acara tersebut di laman Instagram. Ia menuturkan bahwa semua orang harus bangga dan mencintai diri sendiri.
"Um, mengapa memilih satu warna ketika anda bisa memiliki seluruh pelangi?. Bangga lah dengan siapa pribadi anda, cintai diri anda sendiri dan terima perbedaan anda," tulis Kia di keterangan foto tersebut.
Selain itu, Kia juga meminta orang-orang agar hidup dengan fokus pada hal positif dan menjadi manusia yang unik
"Percayalah pada diri sendiri untuk setiap keputusan yang anda buat dalam hidup, singkirkan semua hal negatif dan fokus pada hal positif, dan jadilah orang yang anda inginkan," tambahnya.
"Menjadi manusia yang unik adalah yang membuat anda cantik dan unik. Rayakan dirimu hari ini dan setiap hari.. Selamat Kebanggaan, Semuanya!!" pungkas Kia AFI.
Aksi Kia AFI ini ternyata menuai banyak komentar netizen. Ada yang mem-bully, ada pula yang mendukung keputusan Kia untuk menjadi seorang gay.
"KIA api idola aku pas Mash sekolah....... Oh pelangi ya..," tulis @kok***ial.
"Padahal dulu waktu aku masih SMP tergila2 bgt sama kamu mas, malahan ngebayangin nikah SM km 😢 ,, tp GPP hidup itu pilihan ,,, sehat2 dmn pun berada," tulis @sha***29.
"Just be your self... You are not alone n proud of your self... Lakukan apa yg menurut km terbaik n yang mau kamu lakukan." tulis @secil***ni.
(nap)
Pamer 'Tangan Kulit Putih' Lagi, Netizen Penasaran Pacar Gay Kia AFI
Jumat, 18 Feb 2022 17:05 WIB
Pede Jadi Gay, Kia AFI Pamer Manja-manjaan dengan Pria Bule
Rabu, 16 Feb 2022 13:26 WIB
Bangga Jadi Gay, Kia AFI Tak Peduli Tanggapan Publik
Rabu, 16 Feb 2022 10:49 WIB
Rayakan Valentine Pamer Tangan Pacar Pria, Kia AFI Bangga Jadi Gay
Selasa, 15 Feb 2022 14:15 WIBTERKAIT