Ramai Cuitan Eks Vokalis Amigdala, 3 Artis Ini Pernah Alami Hubungan Toxic

INSERTLIVE | Insertlive
Kamis, 10 Feb 2022 13:55 WIB
Ilustrasi KDRT Foto: Insertlive
Jakarta, Insertlive -

Aya Canina mantan vokalis grup musik Amigdala asal Bandung membuat publik terkejut karena cuitannya yang mendadak viral.

"Jika saya benar-benar harus menjawab pertanyaan abadi ini dengan gamblang, maka jawaban saya: Ya. Saya keluar dari Amigdala karena saya mengalami kekerasan dalam pacaran selama rentang waktu 3,5 tahun itu," tulis Aya Canina.

Aya mengaku bahwa kekerasan yang diterimanya itu membuat mentalnya hancur.

ADVERTISEMENT

"Dan itu sangat memengaruhi kondisi mental saya," ucap Aya.

Aya menambahkan sosok mantan kekasih yang dimaksud adalah Isa yang merupakan vokalis kedua sekaligus lead gitar Amigdala.

"Siapa pacar saya waktu itu? Vocal 2 sekaligus Lead Gitar. orang yang selalu bernyanyi bersama saya," tutup Aya Canina.

Kasus kekerasan dalam pacaran yang dialami oleh Aya juga pernah dialami oleh ketiga artis wanita ini.

Ketiga artis wanita ini mengaku mengalami kekerasan fisik dan verbal selama menjalin asmara.


Siapa saja mereka? Simak ulasan berikut ini.

Ardina RastiArdina Rasti/ Foto: Instagram @ardinarasti6

1. Ardina Rasti

Ardina Rasti sempat mengungkapkan kekerasan yang dilakukan oleh kekasihnya, Eza Gionino, pada tahun 2013 silam.

Kala itu, Rasti menunjukkan seluruh tubuhnya yang luka lebam hampir di wajah serta kepalanya.

Selain itu, kaki Rasti juga terkena pecahan kaca.

Hal ini membuat Eza Gionino dihukum penjara selama tujuh bulan.

Baca halaman selanjutnya.

Penyanyi Andien Aisyah mengaku mendapat kekerasan fisik dari mantan kekasihnya saat masih duduk di bangku kuliah.

Andien mengaku dirinya kerap dipukuli, dicakar, hingga diiris menggunakan pisau.

Ironisnya, perlakuan keji dari sang mantan kekasihnya itu hampir setiap hari diterima olehnya.

Beruntung, kini Andien berhasil terbebas dari situasi tersebut.

Kesha Ratuliu si bumil yang cantik ini memiliki gaya fashion yang kece dan modis. Yuk kita intip!Kesha Ratuliu/ Foto: instagram.com/kesharatuliu05

3. Kesha Ratuliu

Kesha Ratuliu mengaku sempat menjalani toxic relationship dengan salah satu mantan kekasihnya.

Selama dua tahun, Kesha selalu mendapat kekerasan fisik dari sang mantan kekasih yang tak disebutkan namanya itu.

"Pertama kali kaget banget (dapat perlakuan kekerasan), karena aku belum pernah, sebelumnya belum pernah menerima perlakuan seperti itu dari lawan jenis," ujar Kesha dalam YouTube Gritte Agatha.

Kesha mengaku ditampar hingga diinjak bagian lehernya karena mantan kekasihnya cemburu ia jalan dengan pria lain.

"Sampai akhirnya aku diinjak. (Lalu) Aku dibawa ke mobil, di mobil aku diludahin, aku dikatain perempuan murahan," ucap Kesha.

Beruntungnya, Kesha kini telah menikah dengan Adi Permana dan terbebas dari belenggu masa lalu toxic relationship.

(dis/dis)
1 / 2
Loading
Loading
ARTIKEL TERKAIT
detikNetwork
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
BACA JUGA
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER