Usia Muda dan Karier Jadi Alasan Hailey Baldwin Tunda Momongan
Foto: Instagram @justinbieber
Hailey Baldwin mengaku belum menginginkan kehadiran buah hati dalam waktu dekat.
Meski telah menikah tiga tahun dengan Justin Bieber, Hailey mengatakan bahwa dirinya dan sang suami belum memiliki rencana untuk memiliki anak karena banyak hal lain yang menjadi fokus mereka saat ini.
"Aku pikir idealnya dalam beberapa tahun ke depan kami akan mencoba (memiliki anak). Tapi, tidak tahu berapa lama proses itu akan berlangsung. Jelas tidak ada yang menginginkan anak, setidaknya untuk tahun ini, karena itu akan menjadi agak sibuk kurasa," kata Hailey Baldwin, mengutip People Kamis (3/2).
Padahal, di awal masa pernikahannya baik Hailey maupun Justin mengungkapkan keinginan mereka untuk memiliki buah hati. Tahun lalu, mereka mengatakan bahwa akan memulai program kehamilan.
Namun, Hailey mengatakan bahwa saat ini dirinya ingin fokus mengejar cita-citanya dalam karier dan bisnis sebelum memiliki anak. Dia juga menyadari bahwa usianya masih sangat muda untuk memiliki momongan.
"Banyak yang bilang tentang seorang wanita yang menikah bahwa setelah cinta, lalu menikah, lalu punya anak. Nah, bagaimana dengan semua hal yang ingin aku capai dalam bisnisku?" tutur Hailey.
"Aku sangat ingat sebelumnya aku ingin segera memiliki anak pada usia yang sangat muda. Kemudian ketika aku menginjak usia 25 tahun, aku merasa bahwa aku masih sangat-sangat muda!" pungkasnya.
(ksa/and)
-
hailey baldwin
Hailey Baldwin
Selengkapnya -
justin bieber
Justin Bieber
Selengkapnya - pasangan artis
- hollywood
Penampilan 'Kacau' Justin Bieber Disorot di Tengah Isu Cerai
Senin, 07 Apr 2025 16:30 WIB
Penampilan Terbaru Justin Bieber usai Mendadak Unfollow Mertua
Jumat, 17 Jan 2025 20:00 WIB
Hailey Beri Petunjuk Jenis Kelamin Anak Pertama dengan Justin Bieber
Sabtu, 25 May 2024 11:30 WIB
Alasan Hailey Baldwin Takut Punya Anak dengan Justin Bieber
Selasa, 16 May 2023 15:30 WIB
Rilis Trailer Perdana, 'The Devil Wears Prada 2' Kembali Hadirkan Duo Miranda-Andy
Kamis, 13 Nov 2025 21:45 WIB
Kristen Stewart Kecam Ketidaksetaraan Gender di Hollywood
Senin, 10 Nov 2025 20:30 WIB
Aktris Korea Jeon Jong Seo Bakal Adu Akting dengan Henry Cavill di Film 'Highlander'
Jumat, 07 Nov 2025 15:45 WIBTERKAIT