Reaksi Tak Terduga Irwansyah Saat Direstui Poligami oleh Zaskia Sungkar

Zaskia Sungkar membuat pernyataan mengejutkan soal rumah tangganya dengan Irwansyah.
Saat berbincang dengan Maia Estianty dalam video di YouTube, Zaskia mengungkap bahwa dirinya mengizinkan sang suami poligami.
"Aku nggak boleh ngelarang. Cuma kan itu balik lagi kesiapan kita lagi, tanggung jawabnya besar banget," kata Zaskia Sungkar.
Namun, Zaskia mengaku saat ini masih belum siap bila Irwansyah menduakan dirinya dengan wanita lain.
"Mungkin kalau imannya di level yang itu, mungkin siap ya. Wallahu a'lam. Aku berdoa bukannya aku jadi mundur. Aku berdoa supaya suatu saat nanti bisa benar-benar hidup di dunia itu untuk akhirat," sambung kakak Shireen Sungkar ini.
"Bukan hidup di dunia untuk di dunia. Kan mimpi setiap manusia pasti gitu kan. Jalan hidup kita setelah ini kan ada lagi bukan berhenti di sini saja," sambungnya.
Mendengar izin yang diberikan sang istri, Irwansyah memberikan reaksi tak terduga.
Ia mengaku poligami memang dibolehkan, tetapi dosa yang mungkin ditanggung jika berlaku tidak adil pada istri juga besar.
![]() |
"Boleh memang boleh, tidak dilarang, cuma kan setelah itunya tanggung jawab kita terhadap istrinya. Kalau dia ada sakit hati sedikit atau ada ketidakadilan segala macem, itu dosanya besar banget," kata Irwansyah.
Maka dari itu, Irwansyah memilih untuk tak menjalani poligami untuk saat ini.
"Nggak, satu aja nggak habis," tutupnya.
(dia/dia)-
irwansyah
Irwansyah
Selengkapnya -
zaskia sungkar
Zaskia Sungkar
Selengkapnya - zaskia sungkar izinkan poligami

Kehadiran Anak Jadi Peredam Irwansyah & Zaskia Sungkar Saat Ribut
Minggu, 24 Mar 2024 22:30 WIB
Irwansyah Jatuh saat Berkuda, Shireen Sungkar Ungkap Kondisi Terkini Kakak Ipar
Senin, 11 Sep 2023 22:45 WIB
Acha Septriasa Masih Akrab dengan Irwansyah, Begini Respons Suami
Selasa, 05 Sep 2023 14:30 WIB
Rayakan 9 Tahun Pernikahan, Zaskia Sungkar Siap Punya Anak Pada 2021?
Kamis, 16 Jan 2020 11:35 WIBTERKAIT