Fenomena Artis Miliki Boneka: Sensasi Ataukah Pelarian Dari Rasa Sepi?
Boneka, adalah salah satu barang UNTUK dikoleksi.bukan pula sebuah hal tabu, jika sebuah boneka diberikan perhatian yang lebih dan kasih sayang.
Mungkin dari sinilah yang membuat sederet selebritis tanah air memiliki hobi baru memiliki boneka-boneka dengan rupa mirip seperti manusia.
Namun, perhatian dan kasih sayang yang diberikan para selebritis berikan terhadap boneka koleksinya, seketika jadi perbincangan hingga viral di jagat maya.
Belakangan yang jadi perbincangan adalah aksi Ivan Gunawan atau yang biasa dikenal dengan nama Igun. Dua orang anak yang kini sangat disayang olehnya bernama Eqqel dan Marvel, ternyata adalah sebuah boneka.
"I have 2 baby now. Kakak pertama namanya Miracle Putra Gunawan, manggilnya Eqqel. Yang kedua Marvelous Putra Gunawan manggilnya Marvel karena gue pengen anak-anak gue kayak film-film Marvel gitu." ujar Igun kepada Boy William di YouTube.
Kasih tulus seorang Igun kepada putra-putranya, memantik haru sekaligus rasa tak percaya. Dan kasih itu bukan sebatas kata, melainkan nyata dalam perbuatan dan membuat Boy William kaget.
Di sisi lain, ada pula selebriti Indonesia yang juga memiliki boneka sebagai teman mereka yakni Furry Harun. Menariknya, boneka-boneka tersebut dibeli dari berbagai negara dengan harga yang tak murah.
Furry mengaku tidak menyeramkan kala dirinya mengadopsi boneka arwah. Karena tujuannya adalah untuk mendoakan arwah atau janin untuk kembali ke Tuhan.
"Seram nggak sih adopsi boneka arwah? Sebenarnya tidak seram karena tujuan adopsi adalah bimbing dan mendoakan mereka arwah anak atau janin yang telah aborsi untuk kembali ke Tuhan." tegas Furry.
(nap/nap)