Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Putus dari Camila Cabello, Shawn Mendes Ngaku Hidupnya Sulit

nap | Insertlive
Minggu, 02 Jan 2022 14:30 WIB
Putus dari Camila Cabello, Shawn Mendes Ngaku Hidupnya Sulit / Foto: instagram.com/camila_cabello
Jakarta, Insertlive -

Shawn Mendes mengakui dirinya mengalami banyak kesulitan kala memilih untuk putus dengan sang mantan kekasih, Camila Cabello.

Hal tersebut diungkap Shawn di media sosial saat mengirimkan pesan singkat untuk para penggemarnya di Instagram.

Pria 23 tahun itu berterima kasih kepada mereka karena memberikan apresiasi pada lagu barunya It'll Be Okay, yang dirilis beberapa minggu setelah putus dari Camila. Cabello.



Selain itu, Shawn mengaku mengalami kesulitan dengan media sosial karena hubungannya yang baru saja kandas.

"Saya hanya ingin membuat sedikit video dan mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang telah terhubung dengan 'It'll Be Okay' dan mem-posting video," ujarnya dalam video di Instagram.

"Saya mengalami sedikit kesulitan dengan media sosial saat ini dan hanya semacam hubungan saya dengannya (Camilla Cabello)," tambahnya.




Kemudian, Shawn menuturkan bahwa musik menjadi salah satu sarana baginya untuk meluapkan isi hati yang sulit ditembus dan dijelaskan kepada orang lain.

"Musik adalah platform untuk bisa mencapai tempat di dalam diri saya yang tidak bisa saya dapatkan hanya dengan berbicara dengan orang atau memikirkannya. Ku harap itu karena ada kejujuran dan kebenaran di dalamnya (lagu)," tuturnya.

Terakhir, Shawn merasa bangga dan bersyukur karena banyak orang yang merasa terhubung dengan lagu ini.

"Saya merasa sangat bangga dengan lagu itu dan saya sangat bersyukur kalian terhubung dengannya, dan saya merasa sangat bersyukur bahwa orang-orang menjadi rentan dengannya dan orang-orang hanya bersenang-senang dengannya." pungkasnya.

Kemesraan Shawn dan Camila Cabello kandas setelah 2 tahun bersama. Melansir dari E!News, Shawn yang mengajak Camilla untuk mengakhiri hubungan asmara mereka.

(nap/nap)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK