Fitri Carlina Siap Bawa Musik Dangdut Bergema di Amerika-Korea
Pedangdut Fitri Carlina memiliki kesempatan untuk membawa musik dangdut menjadi eksis di luar negeri. Belakangan ia ternyata ditawarkan untuk tampil di Korea Selatan hingga Prancis.
Menurutnya, kesempatan itu adalah hal yang sangat langka. Ia pun mengaku siap jika dipercaya menjadi pembuka pintu agar pedangdut Indonesia dapat go international.
"Yang pastinya, kalau menurut aku ya, karier aku ini untuk bisa jalan go international itu sama sekali aku tidak ada cita-cita. Palingan go international itu ya walaupun nyanyinya di komunitas ya, tapi ini benar-benar masuk ke industri internasionalnya," ujar Fitri Carlina saat ditemui di Trans TV, Senin (27/12).
Tak lupa juga Fitri menganggap kesempatannya tampil di luar negeri adalah hasil kerja keras. Selama menjadi penyanyi dangdut bertahun-tahun, Fitri merasa saat ini adalah waktu yang tepat untuk melaju ke jenjang berikutnya.
"Pastinya kalau aku sendiri ini untuk membuka jalan, untuk para seniman dangdut ke depannya untuk bisa meneruskan jalan aku ini. Karena untuk membuka di Amerika, Korea, khususnya dangdut, itu ya cukup sulit, cukup luar biasa perjuangannya," jelas Fitri.
"Aku planning-nya kerja sama untuk bawa artis-artis Indonesia, untuk kolaborasi di sana," tambahnya.
Sementara itu, Fitri juga telah mendapat dukungan dari sang suami. Hendra Sumendap mengatakan akan selalu mendukung sang istri asalkan kesehatan tetap terjaga.
"Men-support aja, selama itu bisa menjaga kesehatan, terus suaminya bisa jadi lebih baik, support aja, jangan terlau capek," kata Hendra.
"Apalagi kita kan lagi program momongan juga, tetap kesehatan itu harus dinomorsatukan, karena di saat kesibukan aku juga semakin banyak. Kalau aku bilang, pandemi ini tahun terbaik buat aku sama suami," timpal Fitri sekaligus mengakhiri pembicaraan.
(yoa/fik)