Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Tampan dan Dikagumi Banyak Wanita, El Rumi Ternyata Pernah Alay

Agustin Dwi Anandawati | Insertlive
Rabu, 01 Dec 2021 08:41 WIB
Tampan dan Dikagumi Banyak Wanita, El Rumi Ternyata Pernah Alay/Foto: Putri Qalby
Jakarta, Insertlive -

El Rumi dikenal sebagai salah satu sosok musisi tertampan. Belum lagi kesuksesan pendidikan El yang mendapatkan gelar Bachelor of Arts di University of Westminster, London.

Hal itu membuat putra kedua Ahmad Dhani dan Maia Estianty itu banyak dikagumi oleh banyak orang terutama wanita.

Namun di samping sosoknya yang tampan dan diidolakan banyak wanita, El Rumi ternyata pernah alay.


Hal itu diungkapkan El Rumi lewat unggahan terbaru di laman Instagramnya. Ia membagikan beberapa foto masa kecil dengan gaya alaynya.

"Semua orang pasti pernah ALAY pada jamannya #ELLawas," tulis El Rumi dalam captionnya, Selasa (30/11).

Unggahan itu pun langsung dibanjiri oleh komentar dari netizen. Meski bergaya alay, banyak yang menyebut El Rumi tetap tampan.

"Yampun tetep cakep tapi," tulis @ratue***.

"Alay nya ganteng," komentar @ineswu***.

"Kamu alay aja ganteng beb," sahut akun @yupiibikin***.

"HAHAHAHAHA ini mah bukan alayy tpi lucuuuu poll," tambah @rafanisal***.

(agn/agn)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK