Doa Venna Melinda-Sultan Djorghi untuk Ria Ricis & Teuku Ryan
Doa Venna Melinda-Sultan Djorghi untuk Ria Ricis & Teuku Ryan (Foto: instagram.com/officialmnctv)
Ria Ricis dan Teuku Ryan resmi menikah pada Jumat (12/11). Acara sakral itu digelar di sebuah hotel di kawasan Jakarta Selatan dan dihadiri oleh kerabat serta teman sesama artis Ricis.
Di antara tamu yang hadir, ada Annisa Trihapsari dan Sultan Djorghi yang hadir untuk memberikan ucapan selamat sekaligus doa untuk Ricis.
Annisa menyebut saat melihat Ricis dan Ryan, ia merasa wajah pasangan pengantin baru itu tampak mirip.
"Lucu ya, riang, lama-lama mukanya sama, jodoh insya Allah," ungkap Annisa Trihapsari bersama sang suami di sela-sela pesta pernikahan.
Sultan Djorghi juga mendoakan Ricis dan Ryan semoga keduanya bisa langgeng dan saling mencintai.
"Untuk Ryan sama Ricis semoga bisa mengerti dan mencintai kekurangan masing-masing," sahut Sultan.
Venna Melinda yang hadir juga ikut mendoakan kebahagiaan Ricis dan Ryan. Ia juga berharap Ricis bisa segera memiliki momongan.
"Mudah-mudahan cepet diberi momongan karena Ricis itu perempuan mandiri yang akhirnya menemukan pangerannya," doa Venna.
(dia/yoa)
Ria Ricis Lagi Dekat dengan Pria, Siapa?
Sabtu, 27 Sep 2025 17:00 WIB
Sempat Putus Asa hingga Ingin Bunuh Diri usai Cerai, Ria Ricis: Ya Allah Aku...
Selasa, 04 Mar 2025 13:15 WIB
Teuku Ryan Disebut Tak Dekat dengan Moana, Ricis: Aku Nggak Pernah...
Selasa, 04 Mar 2025 09:40 WIB
Reaksi Ria Ricis Saat Teuku Ryan Sudah Gandeng Pasangan Baru
Sabtu, 22 Feb 2025 23:00 WIB
Lirik Lagu Siap Pinang Ko dari Juan Reza dan Ria Ricis yang Sedang Viral
Rabu, 17 Sep 2025 22:30 WIB
01:20
INFASHION
Gaya Ria Ricis Tampil Glamor dengan Sentuhan Ethnic-Mermaid
Sabtu, 26 Jul 2025 10:00 WIB
Cerita Yasmin Napper hingga Ria Ricis soal Syuting 'Assalamualaikum Beijing 2'
Rabu, 21 May 2025 13:28 WIBTERKAIT